11 Peluang Bisnis di Bulan Ramadhan 2021

Default Social Share Image

11 Peluang Bisnis di Bulan Ramadhan 2021 – Ramadhan semakin dekat menghampiri, namun Indonesia masih berjuang melawan pandemi virus corona. Akibat pandemi, banyak kegiatan perekonomian yang berubah. Hal tersebut juga berlaku untuk kegiatan berbisnis. Kita pun perlu mengevaluasi peluang kegiatan bisnis. Lantas, apa sajakah bisnis bulan ramadhan yang memungkinkan?

1. Berjualan kurma

Buah kurma menjadi favorit karena mengkonsumsi kurma adalah sunah (hal yang dianjurkan dan mendatangkan pahala). Selain itu, kurma juga berkhasiat untuk kesehatan. Tak heran jika kurma sangat dicari, terlebih lagi di masa pandemi untuk meningkatkan daya tahan tubuh. Berbisnis kurma pun bisa sangat menguntungkan.

2. Berjualan perlengkapan ibadah muslim

Selama ramadhan, orang-orang menjadi lebih giat beribadah. Untuk menunjang kegiatan beribadah, Anda bisa mencoba berbisnis berbagai perlengkapan ibadah seperti mukena, sarung, sajadah, tasbih, dan lain-lain. Selain perlengkapan ibadah, Anda juga bisa berbisnis busana muslim.

3. Berjualan alat kesehatan

Kebutuhan akan berbagai alat kesehatan seperti masker kesehatan, alat pelindung diri (APD), serta hand sanitizer sangat tinggi. Salah satu peluang bisnis yang bisa dicoba adalah berjualan barang-barang tersebut. Jika sebelumnya Anda memiliki usaha konveksi atau usaha menjahit, Anda juga bisa mencoba memproduksi APD dan masker kain.

Namun, ada hal penting yang perlu diingat. Barang-barang tersebut sangat dibutuhkan banyak orang, ada baiknya jika Anda bijak bertindak. Jangan menimbun barang atau meninggikan harga jual. Selain itu, prioritaskan pembeli yang benar-benar membutuhkan seperti tenaga kesehatan.

Baca Juga :  Untuk Apapun yang Membuatmu Patah, Ikhlaskan! Karena yang Patah Akan Tumbuh, yang Sakit Akan Sembuh

4. Berjualan masakan untuk sahur

Peluang bisnis ramadhan lainnya yang potensial adalah menjual masakan untuk makan sahur. Masakan tersebut bisa berupa lauk pauk yang bisa disajikan secara cepat. Dengan demikian, orang-orang pun bisa makan sahur dengan lebih praktis.

5. Berjualan multivitamin dan suplemen

Di tengah pandemi kini, kita perlu lebih ekstra menjaga kebugaran badan. Terlebih, saudara kita yang Muslim akan melakukan ibadah puasa. Multivitamin serta suplemen bisa menjadi solusi untuk menjaga daya tahan tubuh dan tentu saja Anda bisa menjadikannya sebagai peluang bisnis.

6. Berjualan aneka frozen food

Berjualan frozen food alias makanan beku siap saji memiliki nilai plus. Makanan beku lebih tahan lama sehingga tidak perlu langsung terjual. Selain itu, makanan beku juga bisa dimanfaatkan sebagai lauk untuk sahur atau berbuka puasa.

7. Berjualan kue kering

Bulan ramadhan dan Idulfitri sangat identik dengan camilan yang satu ini. Berjualan kue kering pun tetap menjadi peluang bisnis yang cukup potensial. Selain menjual kue dengan citarasa lezat, kemaslah kue dalam wadah cantik agar lebih memikat.

8. Berjualan parsel atau bingkisan lebaran

Lebaran kali ini kita terbentur dengan physical distancing. Kita pun dianjurkan untuk tidak mudik. Silaturahmi tetap bisa dijalin dengan berkirim parsel atau bingkisan. Peluang ini bisa manfaatkan untuk berjualan paket bingkisan yang menarik.

Baca Juga :  Mengenal Pavel Durov, CEO Telegram Yang Dijuluki Mark Zuckerberg dari Rusia

9. Berjualan minuman dingin

Saat berbuka puasa, kita pasti menginginkan minuman yang segar-segar. Anda bisa mencoba berbisnis aneka minuman dingin segar, misalnya es kopi susu kekinian, boba, cendol, jus, dan lain-lain.

Selama pandemi, banyak gerai minuman yang berjualan secara pesan antar. Beberapa gerai minuman membuat inovasi dengan menyediakan produknya dalam botol kemasan 1 liter. Inovasi ini ternyata cukup diminati masyarakat, lho.

10. Berjualan minuman rempah-rempah

Minuman dari rempah-rempah pun menjadi populer. Minuman rempah-rempah dipercaya berkhasiat untuk meningkatkan daya tahan tubuh. Anda bisa mencoba berjualan minuman yang sudah jadi. Selain itu, Anda juga bisa berjualan bahan rempah-rempah untuk membuat minuman, seperti misalnya jahe, serai, dan sebagainya.

11. Berjualan bahan makanan dengan sistem pesan antar

Karena dianjurkan untuk mengurangi berpergian, aktivitas berbelanja bahan makanan pun jadi terbatas. Anda bisa berbisnis bahan makanan dengan memberikan jasa antar ke rumah pembeli. Hal tersebut akan menjadi solusi bagi banyak orang untuk berbelanja.

Hal yang perlu diperhatikan untuk bisnis di bulan ramadhan 2021

Pandemi telah mengubah banyak hal, mau tak mau kita pun perlu beradaptasi. Ada beberapa catatan penting dalam menjalankan bisnis di bulan ramadhan kali ini, agar kita bisa beradaptasi dengan baik.

Baca Juga :  Pacaran Dalam Proses Hijrah Itu Sama Saja Dengan Menggali Pahala Tapi Menimbunnya Dengan Dosa

1. Maksimalkan pesan antar

Physical distancing telah mengubah banyak kegiatan. Kita diimbau untuk berdiam rumah dan membatasi pergi ke luar. Kita pun belum bisa berjualan di toko.

Oleh karenanya, layanan pesan antar sangat direkomendasikan. Anda bisa memanfaatkan jasa pesan antar kurir atau lewat layanan ojek online.

2. Jangan menimbun kebutuhan penting

Ingat, jangan pernah memanfaatkan krisis untuk keuntungan pribadi. Jika Anda menjual kebutuhan penting seperti alat kesehatan, Anda perlu bijak dalam menjualnya.

Jangan pernah mencoba untuk menimbun barang atau menjual dengan harga yang sangat mahal. Dahulukan pembeli yang benar-benar butuh.

3. Maksimalkan promosi secara online

Lakukan promosi secara online dengan gencar. Gunakan berbagai medsos serta platform jual-beli. Dengan demikian, Anda bisa menjangkau lebih banyak pembeli.

4. Saling bantu sesama dengan sedekah

Masa pandemi adalah masa yang berat bagi banyak pihak. Banyak orang yang kehilangan penghasilan akibat terdampak pandemi. Sisihkan rezeki Anda untuk membantu sesama. Saling menjaga dan saling melindungi, agar bisa bangkit bersama-sama.

Simak berbagai tips menarik seputar bisnis hanya disini, media belajar bisnis nomer satu. Selamat berbisnis, semoga ramadhan Anda penuh berkah, dan salam sukses!