Kenapa harus terlalu sibuk memikirkan rasa sakit yang kamu rasakan, bukankah dibalik sakit itu Allah telah menyandingkan kebahagiaan juga untukmu?
Coba berhusnuddzanlah, coba ajarkan hatimu berbaik sangka kepada Allah, karena mungkin lewat luka dan rasa sakit kamu bisa lebih kuat lagi.
Kamu Tidak Boleh Menyerah Atas Apa yang Tengah Kamu Alami, Percayalah Ada Hikmah Dibalik Sakitmu
Oleh sebab itu, kamu tidak boleh menyerah atas apa yang tengah kamu alami, kamu harus tetap kuat meskipun itu sangat menyiksa, dan percayalah akan ada hikmah dibalik sakitmu.
Tetap Ikhlas, Karena Semakin Kamu Ikhlas Maka Akan Semakin Kamu Temukan Hal Indah Dibalik Itu Semua
Tundukkan hatimu, tetaplah ikhlas, karena semakin kamu ikhlas maka akan semakin kamu temukan hal indah dibalik itu semua.
Sesuatu yang kamu anggap buruk sekarang, yang kamu rasakan sangat menyakitkan, maka disitulah nanti jalan kamu bertemu hadiah indah dari-Nya.
Mungkin Memang Menyesakkan, Tapi Percayalah Dari Itu Semua Kamu Akan Menjadi Peribadi yang Lebih Kuat
Dan iya, mungkin memang menyesakkan, sangat menguji hatimu, tapi percayalah dari itu semua kamu akan menjadi peribadi yang lebih kuat.
Kamu akan menjadi peribadi yang lebih bisa berpikir positif, jika seperti apapun keadaannya sudah kamu biasakan berbaik sangka.
Kamu Akan Menjadi Peribadi yang Lebih Bijaksana Lagi, Jika Kamu Terus Bersabar
Intinya apapun sakitmu, seperti apapun lukamu, tidak usah terlalu riweh, karena kamu akan menjadi peribadi yang lebih bijaksana lagi jika kamu terus bersabar.
Untuk itu, berlajarlah bersabar, belajarlah menekan hati supaya tetap tenang, karena kamu akan tetap baik-baik saja dalam sakit dan lukamu, jika kamu tetap sabar.
Luruhkan Pikiranmu Untuk Tetap Positif, Karena Semua Akan Baik-baik Saja Bila Selalu Berpikir Poistif
Jadi mulai dari sekarang luruhkan pikiranmu untuk tetap berpikir positif, kamu harus mampu berpikir santai, karena semua akan baik-baik saja bila kamu senantiasa berpikir positif.
Ingat ya, sakit dan lukamu itu pasti hadir untuk lebih bisa menjadikanmu lebih baik lagi menjalani hidup, untuk bisa mengubahmu menjadi peribadi yang lebih tangguh lagi.