5 Cara Mendapatkan Uang Dari Internet Untuk Pemula Yang Terbukti Menghasilkan

5 Cara Mendapatkan Uang Dari Internet Untuk Pemula Yang Terbukti Menghasilkan

5 Cara Mendapatkan Uang Dari Internet Untuk Pemula Yang Terbukti Menghasilkan – Bukan masanya lagi, punya hape tapi cuma buat kirim pesan, stalking mantan, telpon gebetan dan juga foto-foto selfie. Cari jalan lain untuk memanfaatkan kecanggihan teknologi dengan menggunakan jaringan internet agar bisa menghasilkan uang.

Anda bisa mencari uang di internet tanpa harus berada di bawah terik matahari dan mondar-mandir kesana dan kemari untuk menyerahkan lamaran pekerjaan pada perusahaan-perusahaan ternama. Cukup duduk santai di rumah sambil melihat dan mengotak-atik gadget, Anda akan bisa mendapatkan uang dari sana.

Jangan gagal paham jika internet hanya bisa digunakan sebagai laman pencarian saja atau bersosialisasi saja, namun di dalamnya uang pun bisa dicari. Berikut adalah beberapa cara yang dapat Anda lakukan untuk memperoleh uang dari internet dengan berbekal smartphone pribadi Anda, antara lain:

13 Kerja Sampingan Online Tanpa Modal, Sukses di Tahun 2020!

1. Mendapatkan Uang Dari Internet Dengan Menjadi Dropshipper

Sedikit membagi pengetahuan dan informasi mengenai dropshipping bagi Anda yang sebelumnya belum mengetahuinya. Dropshiping merupakan istilah kece untuk aktivitas membantu menjualkan barang atau produk orang lain. Itu juga salah satu cara memperoleh uang di internet juga kan? Di zaman dimana online shop menjamur dimana-mana, Anda bisa saja membuka toko tanpa harus mempunyai barang-barang yang akan dijual.

Artinya, Anda hanya akan melakukan promosi terhadap barang dagangan tersebut yang sebenarnya dimiliki oleh orang lain melalui akun media sosial pribadi Anda bahkan mungkin akun online shop Anda sendiri. Ini merupakan peluang yang bagus, Anda tidak perlu melakukan stock barang yang nantinya berfikir apakah barang tersebut laku apa tidak. Anda cukup mempromosikan saja, dan jika ada konsumen yang tertarik dan membelinya maka pihak penjuallah yang akan mempersiapkan barang tersebut dan mengirimnya langsung ke konsumen.

Baca Juga :  5 Hal yang Bisa Kamu Hindari untuk Presntasi Bisnis yang Lebih Baik

Kemudahannya ialah Anda tidak mungkin mengalami kerugian karena Anda tidak melakukan stock barang, apabila tidak laku maka akan rugi. Anda juga tidak perlu repot-repot mengirimkan barang karena akan ditangani oleh pihak penjual sendiri. Yang perlu Anda perhatikan adalah skill untuk berjualan dan sedikit biaya untuk beriklan.

2. Mendapatkan Uang Dari Internet Dengan Menjadi Freelancer

Jika Anda senang sekali menggunakan media sosial, jangan sampai kalah informasi untuk mempunyai sebuah akun yang dapat membantu Anda dalam membangun relasi atau profil yang profesional.

Situs atau akun tersebut akan membantu mempromosikan kemampuan yang Anda miliki secara tidak langsung membantu Anda dalam mengembangkan sayap di dunia yang lebih luas. Bukan hal yang sulit untuk membuat seseorang tertarik merekrut Anda sebagai pekerja bebasnya yang dapat melakukan pekerjaan di rumah Anda sendiri dengan berbekal smartphone saja.

Itu bisa Anda lakukan jika Anda memang mempunyai kemampuan dalam memenuhi pada akun tersebut. Salah satu yang bisa dilakukan untuk direkrut menjadi freelance ialah penulis. Anda bisa menjadi kontributor dari penulis yang menyalurkan artikel untuk dijual atau bahkan menjadi penulis yang dibayar oleh kontributor artikel dengan tema dan kata kuncinya telah ditentukan.

Baca Juga :  Hindari 5 Makanan Ini yang Jadi Penyebab Kulit Kering dan Kusam

3. Mendapatkan Uang Dari Internet Dengan Menjadi Influencer

Mempunyai media sosial dan banyak kenalan didalamnya tidak selalu menghasilkan dampak negatif dalam segala hal. Dengan berbekal mempunyai media sosial Anda bisa mencari follower sebanyak mungkin yang nantinya akan berguna untuk menghasilkan uang dengan modal internet dan smartphone saja.

Dengan follower yang Anda miliki tadi, Anda bisa memperkenalkan produk atau jasa dari brand tertentu yang otomatis akan memberikan imbalan kepada Anda. Bukan hanya artis saja yang bisa melakukan endorsement suatu produk, namun Anda pun bisa jika mempunyai banyak follower yang setiap saat selalu mengikuti pembaharuan story maupun media sosial yang Anda miliki.

4. Mendapatkan Uang Dari Internet Sebagai Aplikasi Micro-Tasking

Beberapa aplikasi yang dimiliki smartphone telah mempunyai banyak penawaran mengenai layanan micro-tasking dengan bayaran atau imbalan yang berupa pulsa maupun uang tunai. Hanya dengan berbekal melakukan sebuah tugas khusus yang telah di berikan oleh aplikasi tersebut, Anda bisa meraup uang atau keuntungan.

Apakah Anda mau? Gampang, misal aplikasinya adalah Snapcart yang akan memberikan Anda cash back dari sebuah struck belanja yang telah Anda foto sebelumnya. Cara tersebut akan memberikan Anda imbalan berupa pulsa jika sering-sering membuka smartphone. Cukup mudah bahkan gampang dilakukan dengan hanya bermodal smartphone, Anda telah bisa mencari uang di internet. Selamat mencoba!

Baca Juga :  Cara Tepat Untuk Fokus pada Bisnismu

5. Mendapatkan Uang Dari Internet Dengan Menjual Stock Foto

Jika Anda kebetulan mempunyai keahlian dalam bidang fotografi yang cukup mumpuni dan smartphone yang kameranya beresolusi tinggi, maka wajib untuk mencoba melakukan hal berikut ini. Dengan kemampuan dan modal smartphone Anda bisa menjual stock foto. Apa itu menjual stock foto? Yaitu sebuah cara dalam mendapatkan uang dari internet dengan cara cukup mudah serta hasil yang menjanjikan.

Lebih rajin lagi dalam melakukan hunting foto baik di alam maupun lingkungan sekitar tempat tinggal Anda yang kemudian diunggah di situs atau penyedia layanan stock foto. Jika foto Anda keren dan menarik maka bukan hal yang tidak mungkin untuk menggunakan foto tersebut dalam kepentingan bisnis seseorang, yang sudah barang tentu mereka mempunyai kewajiban untuk membayar hak cipta tersebut.

Demikian berbagai cara mencari uang di internet dengan bermodalkan smartphone saja. Sebuah gadget yang sebelumnya digunakan hanya sekedar bersuka ria, tapi kini bisa lebih bijak menggunakannya untuk menghasilkan uang dari smartphone tersebut.