‘Badak Jawa’ Terlihat di Kampung Mangrove Patikang

'Badak Jawa' Terlihat di Kampung Mangrove Patikang
Replika Badak Jawa di Kampung Mangrove Patikang.

Pandeglang – Keren banget nih, Badak Jawa atau Rhinoceros Sondaicus yang hidup di alam Taman Nasional Ujung Kulon (TNUK) Kabupaten Pandeglang, Banten, kini ada di Kampung Mangrove Patikang, Desa Citeureup, Kecamatan Panimbang.

Badak Jawa yang ada di Kampung Mangrove Patikang ini hanya reflika yang sengaja di simpan oleh Kelompok Sadar Wisata (Pokdarwis) Putri Gundul Desa Citeureup untuk mengedukasi.

“Saya membuat ini untuk mengedukasi agar kita tahu bahwa habitat Badak Jawa harus dilestarikan dan sewajarnya icon Kabupaten Pandeglang ini ditempatkan di berbeda tempat,” kata Ketua Pokdarwis Putri Gundul, Desa Citeureup Deden Sudiana, Senin (20/6/2022).

Baca Juga :  Dinilai Punya Potensi PAD, BUMD Bakal Kelola Gedung KSPN Tanjung Lesung yang Terbengkalai

Reflika Badak Jawa ini dibuat oleh seorang seniman dari Sanggar Kreatif Rumah Tukik Ujung Kulon. Sepintas, reflika Badak Jawa ini tampak mirip dengan yang asli, berada di rawa dengan hutan mangrove yang lebat.

Sejak tahun 2016, Deden bersama Pokdarwis Putri Gundul terus bebenah untuk mewujudkan objek wisata berbasis edukasi berbasis Mangrove di Desa Citeureup. Upaya itu lambat laun mulai terwujud.

Deden berharap dengan adanya objek wisata edukasi di Desa Citeureup dapat menumbuhkan kesadaran masyarakat terhadap pentingnya menjaga kelestarian Mangrove.

“Pohon Mangrove penting untuk dilestarikan. Mudah-mudahan dengan adnaya Kampung Mangrove Patikang dapat menumbuhkan kesadaran itu,” tutupnya.***