Jangan Terlalu Berharap Pada Manusia, Sebab Cinta yang Kuat Itu Terikat Oleh Akad

Jangan Terlalu Berharap Pada Manusia, Sebab Cinta yang Kuat Itu Terikat Oleh Akad

Untuk kamu yang saat ini sedang dilanda cinta, jangan terlalu berharap kepadanya ya, kondisikan hati untuk tetap realistis memandang kehidupan.

Jangan hanya karena dia sering menawarkanmu kata-kata manis, perhatian, dan apapun yang membuatmu melambung tinggi, jangan percayai ia begitu saja.

Kamu harus selalu sadar, bahwa cinta itu tidak semudah “aku cinta kamu, nanti kita menikah”, tidak. Cinta itu nyata dan kuat ketika kamu dengan dirinya sudah dalam akad yang pasti.

Berharaplah Kepada Allah Saja, Karena Disitulah Jalan Agar Kamu Tidak Pernah Merasakan Kecewa

Jangan Terlalu Berharap Pada Manusia, Sebab Cinta yang Kuat Itu Terikat Oleh Akad
instagram.com/nabilahcil

Maka dari itu, berharaplah kepada Allah saja, berharap kepada sang pemberi cinta, karena disitulh jalan agar kamu tidak pernah lagi merasakan kekecewaaan.

Baca Juga :  Tentang Siapa Jodohmu Pasrahkan Saja Kepada Allah. Jangan Risau, Cukup Pinta Saja Kepada-Nya yang Terbaik

Untuk itu, sesenang apapun kamu ketika mencintai dia yang belum halal, jangan sampai membuatmu kelewatan menaruh harap kepadanya, karena bila saat nanti tidak sesuai harapanmu maka tentu akan sangat menyakitkan.

Percaya Kepada Manusia Boleh, Asalkan Berharapmu Kepada Allah Selalu Lebih Besar

Jangan Terlalu Berharap Pada Manusia, Sebab Cinta yang Kuat Itu Terikat Oleh Akad
instagram.com/nabilahcil

Percaya kepada manusia itu sah-sah saja, asalkan berharapmu kepada Allah sellau lebih besar, karena Allah lah yang memegang kendali atas apa yang kamu rasakan.

Allah yang memberi cinta, Allah pula yang menetapkan jodoh, maka pasrahlah kepada Allah dalam harapan-harapan baik yang luar biasa.

Sebanyak Apapun Kata Manis yang Keluar Dari Lisannya, Jangan Pernah Kamu Telan Mentah-mentah Lalu Lupa Berharap Keada-Nya

Jangan Terlalu Berharap Pada Manusia, Sebab Cinta yang Kuat Itu Terikat Oleh Akad
instagram.com/nabilahcil

Sekali lagi ingatlah dengan baik, sebanyak apapun kata manis yang keluar dari lisannya, jangan pernah kamu telan mentah-mentah lalu lupa berharap kepada-Nya.

Baca Juga :  Tidak Ada yang Bisa Lari Dari Kuasa Allah, Tapi Kita Bisa Meminta dan Berdoa Agar Selalu Ditabahkan

Sebab tidak sedikit orang yang ketika dia bercinta, mengenal cinta, lalu dia lupa untuk lebih mencintai dirinya, sehingga berharapnya pun salah dan membuat dirinya kecewa pada akhirnya.

Jangan Terkecoh Oleh Keadaan, Senyaman Apapun Berilah Jeda Hatimu Untuk Menyadari Kenyataan yang Ada

Jangan Terlalu Berharap Pada Manusia, Sebab Cinta yang Kuat Itu Terikat Oleh Akad
instagram.com/nabilahcil

Jangan pula terkecoh oleh keadaan, karena senayaman apapun hubungan yang belum halal akan sangat membuatmu tidak nyaman nanti, jika akhirnya dia pergi dengan suatu alasan.

Karenanya, senayaman apapun berilah jeda hatimu untuk menyadari bahwa kenyataan yang ada mungkin bisa terjadi tidak sesuai harapanmu, sebab itulah mengapa kamu harus gantungkan harapan dan rencanamu kepada-Nya saja.

Jika Belum Terikat Oleh Akad Kamu Itu Bukan Siapa-siapanya, Maka Pastikan Kamu Tidak Terlalu Berharap Kepada Dia yang Katanya Cinta

Jangan Terlalu Berharap Pada Manusia, Sebab Cinta yang Kuat Itu Terikat Oleh Akad
instagram.com/nabilahcil

Intinya adalah jika belum terikat oleh akad maka kamu itu bukan siapa-siapanya, jadi pastikanlah kamu tidak terlalu berharap kepada dia yang katanya cinta.

Baca Juga :  Empat Ide Bisnis Dibidang Pendidikan

Kamu harus selalu mawas diri, jangan terlalu terlena dan iya-iya saja saat ditawari rasa yang melenakan, agar kamu tidak merasakan sakit yang luar biasa nanti apabila ridho Allah tidak sejalan dengan inginmu.