Dalam hubungan harus menjaga komunikasi agar hubungan tetap langgeng dan abadi. Namun selain komunikasi ada beberapa hal yang perlu kamu lakukan agar pasangan lebih jujur dan terbuka.
Lakukan 5 Hal ini, diantaranya adalah:
1. Kepercayaan Tulus
Kamu harus memberi kepercayaan kepada pasangan tanpa dibuat-buat. Keduanya harus sama-sama memberi kepercayaan sehingga kejujuran dan keterbukaan dengan mudah dilakukan.
2. Saling Menghargai
Dalam hubungan harus ada rasa saling menghargai, harus saling mengapresiasi. Dengan mendapatkan penghargaan dan apresiasi dari pasangan akan lebih nyaman dan akan lebih terbuka serta jujur dengan sendirinya.
3. Perhatian
Jangan hilangkan perhatian meski hubunganmu sudah berjalan lama. Jangan mengabaikan pasanganmu, karena dari rasa abai itulah timbul perasaan negatif lainnya bahkan bisa menyebabkan pasanganmu selingkuh.
4. Tidak Gampang Memojokkan
Ketika pasangan bercerita tentang kesalahan yang dilakukan jangan memojokkan dan menyalahkannya. Karena saat pasangan menyalahkan justru akan membuat pasangannya semakin tertutup dan tidak bisa berkata jujur.
5. Tidak Emosi Ketika Dikritik
Ketika dikritik tidak marah, bisa mengelola emosinya dengan baik. Saat pasangan mengkritik ia tidak marah justru sadar bahwa kritikan ini demi kebaikan hubungannya.