Biarkanlah Mereka Yang Menghujatmu, Tapi Jangan Biarkan Mereka Membuatmu Terjatuh

Biarkanlah Mereka Yang Menghujatmu, Tapi Jangan Biarkan Mereka Membuatmu Terjatuh

Siapapun mereka berhak memperi penilaian pada sipapun pula, tetap jangan terpancing saat penilaian mereka tak sesuai dengan apa yang ada pada dirimu ataupun tak sesuai dengan apa yang kamu lakukan.

Maka, biarkanlah mereka menghujatmu, biarlah mereka mencibirmu, dan biarlah mereka tidak mempercayai tekad dan usahamu saat ini, tetapi jangan sampai hujatan mereka membuatmu terjatuh dan tak dapat kembali.

Berjuanglah, dan wujudkanlah apa yang mereka hujatkan saat ini, buktikanlah bahwa dirimu tak seperti yang mereka kira, kamu punya Allah sebagai tumpuan hidup agar hatimu tetap teguh dalam pendirian dengan bijak.

Mereka Punya Mulut Untuk Berkata Apapun, Dan Kamu Mempunyai Hati Untuk Tetap Bersabar

Biarkanlah Mereka Yang Menghujatmu, Tapi Jangan Biarkan Mereka Membuatmu Terjatuh
mostresource.org

Ingat, mereka punya mulut untuk berkata apapun kepadamu, dan kamu mempunyai hati untuk tetap melatih dirimu bersabar menghadapi semuanya dengan bijaksana. Maka, jangan sampai asamu terhenti hanya karena tidak pandainya mereka menjaga mulutnya, sehingga menghujatmu dengan begitu keji.

Baca Juga :  Menjadi Bahagia Itu Mudah, Kuncinya Adalah Bersyukur dan Menjadi Peribadi yang Selalu Sederhana

Mereka Mempunyai Pikiran Untuk Menilai Seperti Apa Dirimu, Tetapi Kamu Punya Otak Untuk Berfikir Bijaksana

Biarkanlah Mereka Yang Menghujatmu, Tapi Jangan Biarkan Mereka Membuatmu Terjatuh
people.com

Mereka mempunyai pikiran untuk menilai seperti apa dirimu, tetapi kamupun juga punya otak untuk berfikir bijaksana pada setiap kata yang telah ia simpulkan dari dirimu.

Jangan mudah goyah hanya karena pikirannya yang terkadang tak sama dengan pikiranmu, jangan mudah marah hanya karena ia tak mempercayai tujuanmu, karena jika kamu yakin tujuanmu itu baik menurut Allah, maka Allah pula akan membantumu tertunaikan dengan baik.

Seburuk Apapun Hujatan Yang Mereka Lontarkan Akan Terhenti Saat Kamu Membuktikannya Dengan Keberhasilan

Biarkanlah Mereka Yang Menghujatmu, Tapi Jangan Biarkan Mereka Membuatmu Terjatuh
origin-nyi.thehill.com

Karena seburuk apapun hujatan yang mereka lontarkan akan terhenti dengans endirinya, saat kamu membuktikannya dengan sebuah keberhasilan.

Baca Juga :  5 Hal yang Harus Dihindari Jika Tak Ingin Bulu Matamu Rusak

Mereka terkadang menghujatmu hanya karena ingin tahu seberapa gigih kamu menata hati dalam berkomitmen unatuk mewujudkan semua yang telah kamu rangkai dalam ingin.

Jadikanlah Cibiran Mereka Target Untuk Meraih Prestasi Hidup, Dan Buktikanlah Bahwa Yang Mereka Pikirkan Adalah Sesuatu Yang Salah

Biarkanlah Mereka Yang Menghujatmu, Tapi Jangan Biarkan Mereka Membuatmu Terjatuh
mic.com

Jadikanlah cibiran mereka target untuk meraih prestasi hidup, dan buktikanlah pada mereka bahwa yang dipikirkannya adalah sesuatu yang salah.

Karena balas dendam yang paling mengangungkan dari kesakit hatian adalah membuatmu menjadi sukses, dan obat termahal dari sakit hati yang sesungguhnya adalah merubah dirimu menjadi lebih baik.

Buatlah Dirimu Sukses Segera Mungkin, Jangan Berhenti Berjuang Hanya Karena Hujatan Mereka Yang Terkadang Menyayat Hati

Biarkanlah Mereka Yang Menghujatmu, Tapi Jangan Biarkan Mereka Membuatmu Terjatuh
answersafrica.com

Maka dari itu, buatlah dirimu sukses segera mungkin, jangan berhenti berjuang hanya karena hujatan mereka yang terkadang menyayat hati, karena terkadang Allah menghadirkan mereka hanya untuk mengetahui seberapa besar keinginanmu menjadi lebih baik.

Baca Juga :  5 Cara Menjadi Blogger Sukses Untuk Pemula

Allah terkadang menulis kisah sakit hati yang sangat mendalam tak lain hanya karena Ia telah menyiapkan kebahagiaan yang begitu sempurna dan Elegan dimasa depan.