Empat Pekerjaan Gig Economy Bergaji Tinggi dan Bebas

Empat Pekerjaan Gig Economy Bergaji Tinggi dan Bebas

Empat Pekerjaan Gig Economy Bergaji Tinggi dan Bebas – Sekali lagi selamat datang di era baru ekonomi, era Gig Economy, era Industri 4.0. Pada era ini salah satu tandanya adalah semakin banyak pengguna internet. Selain pengguna, internet juga penggunaan untuk hal apapun semakin masif.

Era ini menuntut kita untuk kreatif dan lebih tech savvy, lebih pintar dalam pemanfaatan teknologi. Jika kita bisa memanfaatkan era ini, maka kita termasuk golongan beruntung yang bisa mendulang pundi-pundi rupiah dengan mudah.

Sebagian memang pekerjaan di masa depan akan tergantikan oleh teknologi, namun era baru ini juga menghasilkan pekerjaan-pekerjaan baru.Yang pasti era baru ini, gig economy, diperlukan skill khusus untuk bisa memperoleh pekerjaan baru itu. Lantas, apa saja pekerjaan baru di era gig ecomony ini, simak!

Baca Juga :  Waktu Upload Instagram Terbaik, Inilah Rahasianya!

8 Awesome Businesses by Women (Women's Day Special) · YAMU

Driver Ojek Online

Kita sudah sangat familiar dengan Go-jek maupun Grab, dua bisnis tersebut muncul di era sekarang, dalam kurun 5 tahun terakhir ini. Pekerjaan sebagai driver kedua penyedia layanan transportasi online tersebut juga bagian dari Gig Economy.

Menjadi driver ojek online, kita diberi kebebasan, tidak terikat waktu dan tempat. Bebas untuk kapan pun kita mau kerja, tinggal nyalakan aplikasinya saja. Dan bekerja sebagi Dirver Ojok Online kita tidak terikat di satu perusahaan, ini juga merupakan ciri gig economy, kita bebas untuk mendapatkan sumber penghasilan.

Social Media Management

Ternyata media soscial juga bisa menciptakan nilai ekonomi, selain untuk berbagai info ke sesama teman kita. Media sosial juga bisa menciptakan pekerjaan baru. Medsos manajemen. Memang media sosial untuk bisnis ini beda dengan personal.

Jika untuk personal kita bisa share apapun, tanpa desain atau caption khusus. Untuk bisnis hal itu diperhatikan, tujuannya agar follower bisa berinteraksi dengan brand, atau bahkan bisa memicu para follower untuk melakukan pembelian.

Baca Juga :  Tips Sukses Berbisnis dari Andanu Prasetyo Founder Kopi Tuku

Pekerjaan terbuka untuk siapapun, asal memiliki skill desain, komunikasi, dan marketing yang baik. Kamu bisa membuka jasa ini. Modal utama bisa jadi skill, laptop, dan koneksi internet. Tanpa modal yang besar pun juga bisa.

Jurnalis Lepas

Untuk menjadi jurnalis sebuah media sekarang tak mesti harus di kantor, dan bekerja di waktu tertentu. Jurnalis bisa menjadi pekerjaan siapapun. Tanpa harus meninggalkan pekerjaan utama, kamu juga bisa menjadi jurnalis lepas. Menulis untuk topik tertentu dan kolom khusus.

Biasanya media yang basis utamanya online yang biasa merekrut tim penulis mereka melului sistem pekerja lepas, freelance. Atau kamu yang memiliki bakat menulis bisa saja mengirimkan tulisanmu ke beberapa media. Dan ketika tulisanmu lolos dan ditampilkan maka kamu akan mendapatkan fee khusus untuk pekerjaanmu itu.

Baca Juga :  Bagaimana Mengetahui Bahwa Kita Bernilai di Mata Hamba-hamba Allah yang Lain? Begini Caranya

Independent consultant

Di era sekarang bekerja dengan waktu bebas menjadi salah satu idaman bagi generasi muda, milllenials. Sekarang juga banyak bermunculan konsultan-konsultan profesional yang independen, mulai dari konsultan bisnis, konsultan desain interior, konsultan keuangan, atau konsultan manjamen. Mereka tidak memiliki organisasi atau kelompok khusus, mereka benar-benar sendiri, independen.

Klien mereka tangani bisa dari lokal, nasional, dan bahkan beberapa sudah internasional. Di era internet sekarang sangat memungkinkan melakukan hal itu. Terpenting kamu memiliki spesialisasi dibidang tertentu dengan pengalaman yang banyak serta jam terbang sudang tinggi.

Keempat pekerjaan diatas bisa merupakan pekerjaan yang sedang booming di era gig economy. Dan kebanyakan pekerjaan di era ini memang tidak terlalu membutuhkan modal yang terlalu tinggi, dan sangat mudah untuk dikerjakan. Selamat mencoba!