Hijrah Memang Banyak Godaannya dan Butuh Banyak Kesabaran, Maka Tetaplah Kamu Bertahan dan Kuat

Hijrah Memang Banyak Godaannya dan Butuh Banyak Kesabaran, Maka Tetaplah Kamu Bertahan dan Kuat

Hijrah itu memang banyak sekali godaannya, terkadang kita merasa ingin kembali pada masa lalu karena orang lain selalu mengaitkan perubahan yang ada dengan kesalahan di masa lalu.

Tapi satu hal yang harus kamu tahu, bahwa setiap godaan yang datang itu menyimpan kebaikan luar biasa, jika kamu kuat dan bersabar menghadapinya.

Oleh karenanya, meski hijrah itu banyak godaannya jangan sampai kamu berhenti di tengah jalan, teruslah berjuang dan ikhlas menjalaninya.

Hijrah Itu Memang Banyak Godaannya, Mengapa? Karena Hadiahnya Adalah Surga Dan Seisinya

Hijrah Memang Banyak Godaannya dan Butuh Banyak Kesabaran, Maka Tetaplah Kamu Bertahan dan Kuat
youtube.com

Hijrah itu memang banyak godaannya, mengapa? Karena hadiahnya adalah surga. Masak minta kesenangan surga dan seisinya usahanya dalam meraih hanya setengah-setengah?

Baca Juga :  Kadang Kita Lupa Bahwa yang Pahit Itu Menyembuhkan Sakit, Sebab Itulah Mengapa Kita Mengeluhkannya

Maka, berjuanglah sahabat meski keadaannya sangat menyulitkan, sebab bila lillah semua lelah akan terbayar sempurna.

Bila Surga Telah Allah Janjikan, Tentu Hatipun Akan Ditanyakan Seberapa Bersungguh-sungguhnya Hati Kita Menuju-Nya

Hijrah Memang Banyak Godaannya dan Butuh Banyak Kesabaran, Maka Tetaplah Kamu Bertahan dan Kuat
youtube.com

Karena bila surga telah Allah janjikan, tentu hatipun akan ditanyakan seberapa bersungguh-sungguhnya hati kita menuju-Nya.

Bila masih kurang menurut Allah, maka pasti Allah akan memberi kita ujian, sehingga Allah akhirnya yakin bahwa kita telah pantas menerima kebaikan-Nya.

Godaan Atau Ujian Adalah Jalan Menuju-Nya, Maka Berjuanglah Sebab Disitulah Akan Allah Lihat Seberapa Besar Ikhlasmu Menjadi Lebih Baik

Hijrah Memang Banyak Godaannya dan Butuh Banyak Kesabaran, Maka Tetaplah Kamu Bertahan dan Kuat
youtube.com

Dan ingatlah, godaan atau ujian adalah jalan menuju-Nya, maka berjuanglah meski sangat sulit, sebab disitulah akan Allah lihat seberapa ikhlasmu menjadi lebih baik.

Baca Juga :  Quota Hidup Kita Rata-rata 60 Tahun, Maka Pastikan Kita Tidak Selalu Berbuat yang Merugikan Diakhir Hayat

Iya, saat kita telah benar-benar mantap menempatkan Allah satu-satunya dihati, maka disitulah akhirnya ujian itu tidak akan pernah memberatkan kita.

Sehingga diuji dan tidak diuji semuanya sama, kita akan sama-sama tetap berusaha mengokohkan hati berusaha menjadi lebih baik.

Jangan Takut, Godaan Allah Datangkan Tak Lain Agar Kamu Semakin Yakin Atas Niat Hijrahmu

Hijrah Memang Banyak Godaannya dan Butuh Banyak Kesabaran, Maka Tetaplah Kamu Bertahan dan Kuat
youtube.com

Maka, jangan takut dan getir, karena godaan Allah datangkan tak lain agar kamu semakin yakin atas niat hijrahmu.

Cobaan yang menurutmu rumit sebenarnya adalah jalan untuk kamu benar-benar memantapkan hati hanya lillahi ta’ala.

So, jangan pusingkan godaan, ntah itu karena penilaian manusia atau masalalu yang seakan mengkoyak jiwa, semuanya harus ditepis dengan keyakinan yang pasti bisa.

Baca Juga :  7 Tips Make Up Untuk Wajah Berminyak Agar Tidak Mudah Luntur

Rekam Burukmu di Masa Lalu Mungkin Masih Menghantui Sujudmu, Tapi Disitulah Sebenarnya Kemantapan Hati Untuk Meminta Maaf Pada Allah

Hijrah Memang Banyak Godaannya dan Butuh Banyak Kesabaran, Maka Tetaplah Kamu Bertahan dan Kuat
youtube.com

Dan mungkin rekam burukmu dimasalalu masih saja menghantui sujudmu, tapi disitulah sebenarnya kemantapan hati untuk meminta maaf, jangan resah Allah tidak menerima taubatmu.

Sebab Allah selalu membuka pintu taubatnya untuk orang yang mau bersungguh-sungguh ingin kembali pada-Nya.