Jangan Biasakan Hidup Serba Mewah, Tapi Biasakanlah Hidup Serba Alhamdulillah

Jangan Biasakan Hidup Serba Mewah, Tapi Biasakanlah Hidup Serba Alhamdulillah

Jangan biasakan diri hidup serba mewah, tapi biasakanlah hidup serba Alhamdulillah agar hidup yang kita miliki menjadi berkah. Karena seseorang yang senantiasa hidup serba mewah biasanya cenderung tidak bersyukur pada ketetapan Allah, jika rezeki yang datang tiba-tiba menjadi berkurang.

Orang-orang seperti ini biasanya cenderung lupa untuk mengendalikan segala inginnya, sehingga apabila yang diingininya tidak Allah kabulkan maka sudah pasti ia akan gelisah dan merasa terbebani, dan besar kemungkinan ia akan selalu menggerutu.

Saat Hidup Sudah Serba Alhamdulillah, Maka Sesempit Apapun Hidup Yang Kamu Miliki, Kamu Tidak Akan Lupa Untuk Bersyukur

Jangan Biasakan Hidup Serba Mewah, Tapi Biasakanlah Hidup Serba Alhamdulillah
vyfashion.blogspot.co.id

Tetapi saat hidup sudah serba Alhamdulillah, maka sesempit apapun hidup yang kamu miliki, sudah tentu kamu tidak akan lupa untuk bersyukur, sehingga hatimupun akan tetap tertata dengan baik.

Baca Juga :  Resep Cara Membuat Pisang Baper, Cokelat Dan Kejunya Meleleh Banget

Sebab saat kau mampu bersyukur Allah telah melapangkan hatimu secara perlahan, sampai akhirnya yang tadinya sempit akan terasa lapang.

Saat Hidup Sudah Serba Alhamdulillah, Maka Sekecil Apapun Rezekimu Tidak Akan Membuatmu Merasa Kurang

Jangan Biasakan Hidup Serba Mewah, Tapi Biasakanlah Hidup Serba Alhamdulillah
lesjalouses.blogspot.com

Saat hidup sudah serba Alhamdulilah, maka sekecil apapun rezekimu tidak akan pernah membuatmu merasa kurang.

Karena syukur itulah yang akan mencukupkanmu dalam memenuhi kebutuhan hidupmu, dan rasa syukur yang selalu kamu panjatkan pada sang pemberi rezeki itulah yang akan mendatangkan kenikmatan yang luar biasa.

Saat Hidup Sudah Serba Alhamdulillah, Maka Sesulit Apapun Hidup Yang Kamu Miliki Tidak Akan Membuatmu Mengeluh

Jangan Biasakan Hidup Serba Mewah, Tapi Biasakanlah Hidup Serba Alhamdulillah
bajumuslimpengantin.com

Saat hidup sudah serba alhamdulillah, maka sesulit apapun hidup yang kamu miliki tidak akan membuatmu mengeluh.

Baca Juga :  Wanita Harus Hati-hati Dengan 5 Tipe Pria Ini, Dia Mudah Selingkuh

Kamu akan selalu merasa lapang walau rintangan hidup selalu datang bertubi-tubi, sebab rasa syukurmu itulah yang telah mengajarkan hatimu untuk tetap ikhlas menerima ketentuan Allah.

Saat Hidup Sudah Serba Alhamdulillah, Tak Peduli Pelik Takdir Hidup Yang Kamu Hadapi Takkan Membuatmu Merasa Lelah

Jangan Biasakan Hidup Serba Mewah, Tapi Biasakanlah Hidup Serba Alhamdulillah
hipwee.com

Saat hidup sudah serba Alhamdulillah, maka tak peduli sepelik apapun takdir hidup yang kamu hadapi tidak akan membuatmu merasa lelah untuk terus berjuang hingga semuanya kembali baik

Sebab, saat hatimu sudah terbiasa dengan ucapan syukur, seberat apapun masalah yang membelenggumu tidak akan pernah membautmu letih untuk terus mengharap petunjuk Allah, sehingga setiap saatpun kamu akan selalu berprasangka baik pada-Nya.

Baca Juga :  Jika Tak Rela Mendoakan Kebaikan Pada Yang Mendzalimi, Setidaknya Berdoalah Kebaikan Untuk Diri Sendiri

Saat Hidup Sudah Serba Alhamdulillah, Maka Hatimu Akan Selalu Lapang Menjalani Kehidupan Ini dengan penuh kebijaksanaan

Jangan Biasakan Hidup Serba Mewah, Tapi Biasakanlah Hidup Serba Alhamdulillah
she.id

Dan saat hidupmu sudah serba Alhamdulillah, maka hatimupun akan selalu lapang menjalani kehidupan ini dengan penuh kebijaksanaan.

Tak peduli dalam keadaan miskin atau kaya, senang atau sedih, semuanya akan selalu terasa sama-sama saja dan baik dirasa, sebab rasa syukur itulah yang akan membimbingmu untuk selalu berfikir bijak.