Jangan Lakukan Sesuatu yang Sekiranya Jika Sesuatu Itu Dilakukan Kepadamu Tidak Suka

Jangan Lakukan Sesuatu yang Sekiranya Jika Sesuatu Itu Dilakukan Kepadamu Tidak Suka

Jadi orang peka dan perasa itu perlu, agar kita tak menjadi orang yang mudah menyakiti orang lain atau seperti orang yang tak punya hati.

Jika sudah tau rasanya patah hati, rasanya dipukul, rasanya pahit jangan sampai kamu melakukan hal itu kepada oranglain.

Kalau Kamu Bisa Terluka, Orang Lain Pun Juga Bisa. Tapi Jika Kau Merasa Biasa Saja Belum Tentu Orang Lain Sepertimu

Jangan Lakukan Sesuatu yang Sekiranya Jika Sesuatu Itu Dilakukan Kepadamu Tidak Suka
instagram.com/wirda_mansur

Hal-hal yang bisa membuat kamu terluka, bisa saja juga dapat melukai orang lain, maka berhentilah melakukan hal-hal yang dapat melukai orang lain.

Namun sebaliknya, lebih berhati-hatilah dalam bertindak dan bertutur kata, apa yang menurutmu biasa saja bisa saja dapat membuat orang lain terluka.

Baca Juga :  Mungkin Kamu Tidak Tahu Rezekimu Dimana, Tapi Rezekimu Selalu Tahu Dimana Kamu

Jadilah Orang Yang Perasa, Karena Orang Yang Perasa Itu Akan Selalu Berhati-Hati Dan in Sya Allah Mudah Terhindar Dari Dosa

Jangan Lakukan Sesuatu yang Sekiranya Jika Sesuatu Itu Dilakukan Kepadamu Tidak Suka
instagram.com/wirda_mansur

Jadilah orang yang peka terhadap apa yang dirasakan orang lain, dengan cara berkaca pada diri sendiri, atau membandingkan pada dirimu sendiri.

Kalau kau bisa menjadi orang yang perasa maka mudah bagimu terhindar dan menghindar dari dosa-dosa menyakiti orang lain, tanpa kau sadari.

Kalau Kau Tau Rasanya Marah Atas Kesengajaan Atau Ketidak Sengajaan Yang Orang Lain Lakukan Padamu, Kau Pasti Takut Melakukan Hal Yang Sama

Jangan Lakukan Sesuatu yang Sekiranya Jika Sesuatu Itu Dilakukan Kepadamu Tidak Suka
instagram.com/wirda_mansur

Sejujurnya kau pasti sedikit banyak merasa ingin marah, membenci, memaki, membalas, atau bahkan mengucapkan sumpah serapah pada orang yang sengaja menyakitimu, tapi kau tahan-tahan bukan?

Baca Juga :  Diri Kita Yang Menentukan, Apakah Cinta Itu Bisa Berbuah Dosa Atau Berbuah Pahala

Jika kau tau rasa seperti itu, orang lain pun juga pasti merasa seperti itu, bedanya apakah orang lain mampu menahan sepertimu atau tidak, itulah yang perlu kamu takutkan!

Lakukan Saja Sesuatu Yang Oranglain Menyukainya, Tanpa Membebankanmu Atau Menyakiti Dirimu Sendiri

Jangan Lakukan Sesuatu yang Sekiranya Jika Sesuatu Itu Dilakukan Kepadamu Tidak Suka
instagram.com/wirda_mansur

Lakukan atau bersikaplah dengan baik dan sopan, jika kau selalu bersikap baik, sopan dan santun.

In sya Allah hal-hal itu akan membuat orang lain senang dan segan padamu. Lakukanlah dengan senang hati tanpa beban atau karena keter paksaan.

Kecuali orang-orang yang memang dasarnya membencimu, atau tidak suka padamu. Sebab apapun yang kamu lakukan pasti akan selalu salah bagi orang-orang yang membencimu.

Baca Juga :  Tidak Perlu Mengeluh Dengan Cobaan yang Kian Sulit, Cukup Kamu Tahu Saja Bahwa Allah Sayang Kepadamu

Jika Kau Tau Rasanya Minta Maaf Itu Tidak Selalu Bisa Mengobati Luka Dan Kekecewaan, Maka Berhati-Hatilah Agar Tak Melukai Orang Lain

Jangan Lakukan Sesuatu yang Sekiranya Jika Sesuatu Itu Dilakukan Kepadamu Tidak Suka
instagram.com/thifazilah1_

Minta maaf itu perlu dan memaafkan juga pertu, tapi kadang kau pasti pernah memaafkan tapi semacam masih sakit, atau tidak ikhlas.

Ujung-ujungnya kau tak percaya lagi atau mungkin malah menghindar.

Begitu pula dengan orang lain, mereka juga bisa merasakan seperti itu pada dirimu, maka lebih berhati-hatilah meski kau bisa mengucapkan kata maaf.