Tidak ada gunanya mengeluhkan apa yang sudah Allah tetapkan menjadi takdirmu saat ini, karena seperti apapun semua itu memang sudah yang terbaik untukmu.
Oleh sebab itu, jangan selalu mengeluh ya, nikmatin saja segala proses kehidupan yang telah Allah gariskan. Toh pada akhirnya kamu akan bertemu dengan rencana indah-Nya.
Jangan Melawan Takdir, Tunduk Saja Dengan Terus Berbaik Sangka Kepada Allah, Karena Setelah Ini Pasti Akan Ada Kisah Indah
Intinya adalah tidak usah melawan takdir dengan terus mengeluh, tunduk saja pada ketentuan-Nya, dan nikmatin saja segala proses kehidupan yang telah Allah berikan kepadamu.
Tunduk saja dengan terus berbaik sangka kepada Allah, karena setelah ini pasti akan ada kisah indah yang akan Allah hadiahkan kepadamu sebagai takdir selanjutnya dalam hidupmu.
Allah Sedang Merecanakan Hal Indah Untukmu, Maka Tidak Usah Berputus Asa Jika Saat Ini Masih Allah Jadikan Sulit
Sungguh Allah sedang merencanakan hal indah untukmu, maka tidak usah berputus asa jika saat ini masih Allah jadikan sulit keadaanmu.
Tidak usah berputus asa dan banyak merutuki keadaan yang menurutmu tidak menyenangkan, karena bagaimanpun pada akhirnya kamu akan bertemu takdir terbaik-Nya.
Allah Tidak Akan Memberatkanmu Dengan Kesulitan yang Kamu Sendiri Tidak Dapat Menghadapinya, Karena Tentu Semuanya Telah Sesuai Kemampuanmu
Lagipula Allah tidak akan memberatkanmu dengan kesulitan yang kamu sendiri tidak dapat menghadapinya, Allah tidak akan memberatkanmu dengan keadaan yang kamu sendiri tidak mampu melewatinya, karena apapun itu tentu semuanya telah sesuai kemampuanmu.
Tenanglah Dulu Dengan Terus Berupaya Sabar, Karena Pada Akhirnya Kamu Akan Menikmati Kebaikan yang Telah Disedikan-Nya
Jadi tenanglah dulu dengan terus beruapaya sabar, tenanglah dulu dengan terus berusaha ikhlas, dan tenanglah dulu dengan terus berhusnuddzan kepada-Nya.
Karena sungguh pada akhirnya kamu akan menikmati kebaikan yang telah disediakan-Nya, sehingga kamu pun akan lupa jika pernah sesulit ini suatu saat nanti.
Allah Akan Mengganti Usahamu Dalam Bersabar, Maka Nikmatin Saja Dulu Apa-apa yang Telah Ditetapkan-Nya Dengan Tetap Bersabar
Dan mengapa harus bersabar? karena Allah akan mengganti usahmu dalam bersabar dengan sempurna, maka nikmatin saja dulu apa-apa yang telah ditetapkan-Nya dengan tetap bersabar.
Tapi bersabar tentu memang tidak akan mudah, maka sebab itulah mengapa kamu harus berjuang dan jangan mengeluh.