Kadang Begini, yang Jelas-jelas Ingin Serius Kamu Tolak, Tapi yang Modus Kamu Terima Dengan Mudahnya

Kadang Begini, yang Jelas-jelas Ingin Serius Kamu Tolak, Tapi yang Modus Kamu Terima Dengan Mudahnya

Kenapa kadang yang fakboy lebih menarik hati daripada yang serius? karena kata-kata lelaki yang modus memang selalu menggiurkan hati.

Makanya kadang wanita itu begini, laki-laki yang mencintainya dengan tulus dia tolak dengan kasar, tapi yang melukainya dengan sangat menyakitkan sengaja dia tunggu dengan sabar.

Begitulah Cinta, Kadang Membuat Seseorang Tidak Bisa Berpikir Rasional Lagi

Kadang Begini, yang Jelas-jelas Ingin Serius Kamu Tolak, Tapi yang Modus Kamu Terima Dengan Mudahnya
instagram.com/sischadiana

Iya karena memang begitu cinta, begitulah kalau sudah cinta buta, kadang saking cintanya dia menjadi seseorang yang tidak bisa berpikir rasional lagi, karena terlalu mengedapankan perasaannya.

Kadang Antara Tulus dan Bodoh Beda Tipis, Saat Hati Sudah Terlalu Cinta

Kadang Begini, yang Jelas-jelas Ingin Serius Kamu Tolak, Tapi yang Modus Kamu Terima Dengan Mudahnya
instagram.com/sischadiana

Sebab itu pula dikatakan bahwa ketika seseorang itu sedang jatuh cinta, kadang antara tulus dan bodoh itu beda tipis.

Baca Juga :  Tidak Usah Sombong di Depan Siapapun, Sungguh yang Kamu Miliki Hanya Titipan Dari Allah

Buktinya, sudah tahu dirinya terluka, sudah tahu hatinya tersiksa, dan sudah tahu pula batinnya tersiksa, tapi tetap saja dia memilihnya sebagai tujuan hidupnya.

Bahkan meski dia telah pergi jauh, meninggalkannya tanpa tanggung jawab, tapi tetap saja diharapkannya kembali.

Padahal, Tetap Lebih Cinta Kepada Diri Sendiri Itu yang Harus Didahulukan, Agar Tak Salah Menanggapi

Kadang Begini, yang Jelas-jelas Ingin Serius Kamu Tolak, Tapi yang Modus Kamu Terima Dengan Mudahnya
instagram.com/sischadiana

Lantas kamu termasuk yang mana? ya semoga saja secinta apapun kamu terhadap seseorang, hati dan pikiranmu masih tetap terkendali dengan baik.

Semoga walau begitu besar perasaanmu kepada orang lain, perasaan cintamu terhadap dirimu sendiri tetap lebih besar, sehingga kamu pun masih bisa berpikir rasional tentang masa depan.

Baca Juga :  Pernikahan Itu Bukan Hanya Untuk Setahun Dua Tahun, Maka Pastikan Kamu Benar-benar Bijak Dalam Memilih

Saat Kamu Cinta Kepada Dirimu Sendiri, Maka Meski Dilanda Perasaan Cinta Tentu Pengendalian Dirimu Akan Tetap Tinggi

Kadang Begini, yang Jelas-jelas Ingin Serius Kamu Tolak, Tapi yang Modus Kamu Terima Dengan Mudahnya
instagram.com/sischadiana

Sebab ketika kamu sinta kepada dirimu sendiri, sangat hati-hati, maka meski dilanda oleh perasaan cinta kepada orang lain sehebat apapun, tentu pengendalian dirimu tetap tinggi.

Sehingga, meski akhirnya kamu berada dalam ketentuan-Nya yang buruk, berakhir dengan perpisahan misalnya, pasti hatimu tidak akan berlama-lama merasakan sakit, karena ikhlasmu yang perlahan menyanding.

Cintailah Dirimu Sendiri Sebelum Mencintai Orang Lain, Agar Kamu Tidak Pernah Salah Mengambil Tindakan

Kadang Begini, yang Jelas-jelas Ingin Serius Kamu Tolak, Tapi yang Modus Kamu Terima Dengan Mudahnya
instagram.com/sischadiana

Oleh karenanya, cintailah dirimu sendiri sebelum kamu mencintai diri orang lain, agar sampai kapanpun kamu tidak pernah salah mengambil tindakan.

Baca Juga :  Sebelum Kita Lelapkan Mata Untuk Tidur, Bermuhasabahlah Sejenak Agar Tidur Kita Bersama Taubat

Sebab kamu pun tidak akan pernah sembarangan dalam menjaga hati, jika dari awal kamu sudah pandai mengendalikan dirimu, meski akhirnya benar kamu telah disakiti atau dikhianati.