Ketahuilah, Bahagiamu Tidak Akan Pernah Menyandingmu Jika Kebencian Terus Bersarang di Hatimu

Ketahuilah, Bahagiamu Tidak Akan Pernah Menyandingmu Jika Kebencian Terus Bersarang di Hatimu

Kendalikan hatimu untuk tetap tenang ya, meski kamu pernah disakiti, dikhianati, dan diperlakukan tidak adil, karena saat kamu membenci maka disitulah sebenarnya kamu telah membatasi dirimu untuk bahagia.

Kenapa? karena kamu akan semakin merasa tidak tenang hatimu dalam keadaan hati yang seringkali mendongkol, jika yang kamu rasakan adalah benci dan terus membenci.

Jangan Biarkan Kebencian Itu Menguasai Hatimu Lagi, Buanglah!

Ketahuilah, Bahagiamu Tidak Akan Pernah Menyandingmu Jika Kebencian Terus Bersarang di Hatimu
instagram.com/richaeu

Lantas buanglah sisa benci yang ada di hatimu, buanglah rasa sesal yang terus saja membuatmu ingin marah, jangan biarkan kebencian itu menguasai hatimu dan membuatmu sulit berpikir positif.

Karena Kamu Tidak Akan Tenang Menjalani Hidupmu Jika Terus Membenci

Ketahuilah, Bahagiamu Tidak Akan Pernah Menyandingmu Jika Kebencian Terus Bersarang di Hatimu
instagram.com/richaeu

Sungguh sampai kapanpun kamu tidak akan merasa tenang menikmati hidupmu, jika kamu masih saja menaruh benci dalam hatimu kepada dia yang mungkin memang begitu menyakitimu.

Baca Juga :  Mengeluh Hanya Akan Membuatmu Tertekan, Sedang Bersyukur Membuatmu Tenang

Kamu harusnya tahu, kebencian itu adalah sumber ketidak tenangan, kebencian adalah sumber ketidak bahagiaan, maka hempaskan dengan tanpa tapi rasa benci yang masih tersisa di hati.

Sebaliknya, Kamu Akan Tenang Jika Pasrah Saja Melepaskan Sisa Kebencian yang Ada

Ketahuilah, Bahagiamu Tidak Akan Pernah Menyandingmu Jika Kebencian Terus Bersarang di Hatimu
instagram.com/richaeu

Lepaskan semua sesal yang menggelayuti pikiran dan hatimu, sungguh kamu akan merasa tenang jika terus berpasrah saja.

Kamu akan baik-baik saja meski benar di hari kemaren kamu tersiksa sangat dalam, jika kamu selalu pandai menundukkan hatimu dengan ikhlas.

Lantas Jangan Pikirkan Seberapa Jahat Dia Kepadamu, Tapi Berpikirlah Inilah Cara Allah Melatih Sabarmu

Ketahuilah, Bahagiamu Tidak Akan Pernah Menyandingmu Jika Kebencian Terus Bersarang di Hatimu
instagram.com/richaeu

Intinya, jangan pernah pikirkan seberapa jahat dia kepadamu, jangan pikirkan dia sebarapa buruk memperlakukanmu, tapi berpikirlah bahwa inilah cara Allah melatih hatimu dengan kesabaran.

Baca Juga :  Didiklah Hatimu Untuk Tidak Egois Dan Selalu Berprasangka Baik Kepada Orang Lain

Sungguh Ada Hal Baik Dibalik yang Kamu Alami, Maka Pastikan Kamu Tetap Sabar Dengan Tidak Membenci

Ketahuilah, Bahagiamu Tidak Akan Pernah Menyandingmu Jika Kebencian Terus Bersarang di Hatimu
instagram.com/richaeu

Percaya saja sama Allah, semua yang kamu alami tentu ada hal baik dibaliknya, tentu ada hal indah bersamanya, maka pastikan kamu tetap sabar dengan tidak membenci apapun yang kamu terima dari dia yang memperlakukanmu buruk.

Sabarlah, Allah bersamamu, Allah akan selalu dipihakmu, dan ketika kamu tambahkan sabarmu, maka Allah pasti akan semakin mempersiapkan hal indah untukmu.