Yang indah adalah yang terjaga, sama halnya dengan bunga mawar, ia indah karena dilindungi oleh durinya, hingga tak sembarang orang berani memetiknya.
Begitu pula dengan seorang wanita, ia harus tetap indah dengan hijabnya, agar tak sembarang laki-laki bisa menikmati keindahannya secara cuma-cuma.
Wanita itu sendiri haruslah menyadari, bahwa yang berharga dan menjadikan dirinya indah bukan karena wajah rupawannya, tapi keimanan dan ketaqwaan yang selalu membingkai hatinya.
Yang Indah Nan Cantik Itu Adalah Yang Berharga, Yang Kesetiaannya Pada Rabb-Nya Senantiasa Terjaga
Karena yang indah nan cantik itu adalah yang berharga, maka sudah sepantasnya wanita sadar dengan sesadar-sadarnya untuk jangan lupa menjaga keindahannya dengan baik dan benar.
Berupayalah untuk senantiasa setia kepada Allah, karena bila kamu setia kepada yang menciptakanmu indah, sungguh akan snagatlah mudah bagimu mempertahankan kehormatanmu sebagai seorang muslimah.
Yang Cantik Itu Bukan Yang Wajahnya Nyaris Sempurna, Tapi Dia Yang Selalu Berusaha Untuk Sempurna Dalam Mengikuti Aturan Allah
Karena yang cantik sebenarnya itu bukan yang wajahnya nyaris sempurna, tapi dia yang selalu berusaha menjaga teanggung jawabnya diamanapun dia berada.
Sehingga, segala bentuk aturan yang telah Allah haturkan kepadanya sebagi seorang muslimah tidak pernah dilupakan.
Yang Indah Itu Bukan Ketika Kamu Memiliki Keindahan Fisik Yang Luar Biasa, Tapi Ketika Kamu Tak Biasa Meninggalkan Perintah Allah
Dan yang indah itu bukan ketika kamu memiliki keindahan fisik yang luar biasa, tapi ketika kamu dianugerahi keindahan namun kamu selalu bijak menjaganya dengan penuh amanah, sehingga untuk meninggalkan perintah Allah tak pernah kamu lakukan.
Karena Kecantikanmu Tak Dinilai Dari Seberapa Elok Dipandang Oleh Mata Insan Diluar Sana, Tapi Dinilai Dari Seberapa Berkualitasnya Dirimu
Karena kecantikanmu sebagai seorang wanita tidak dinilai dari seberapa elok dirimu dipandang mata insan diluar sana, tapi dinilai dari seberapa berkualiatasnya dirimu didepan Allah.
Lantas yang berkualitas dihadapan Allah itu seperti apa? Yaitu dia yang selalu menjaga dirinya dengan benar sesuai aturan Allah, dan dia yang senantiasa sadar bahwa kapan saja dia akan menjadi sebesar-besarnya fitnah, bila tak menjaga kehormatannya denngan benar.
Jaga Dirimu Dengan Baik Keindahmu, Karena Kamu Begitu Istimewa Bila Tetap Terjaga Dengan Keshalehahanmu
Oleh karenanya wahai wanita, jagalah dirimu dengan baik, dan jagalah keindahanmu untuk tak terpajang sia-sia dimata laki-laki yang bukan haknya.
Tutupilah auratmu dengan hijab, karena kamu akan sangat istimewa dihadapan Allah dan manusia lainnya, bila kamu tetap terjaga dengan keshalehahanmu.