Menjadi yang Terbaik Bagi Pasanganmu Tidak Perlu Sempurna, Ini Penjelasannya

Menjadi yang Terbaik Bagi Pasanganmu Tidak Perlu Sempurna, Ini Penjelasannya
Menjadi yang Terbaik Bagi Pasanganmu Tidak Perlu Sempurna, Ini Penjelasannya
popbela.com

Tak perlu ingin dikejar banyak orang, tak perlu ingin dikagumi oleh lawan jenis sehingga berusaha untuk menjadi orang yang sempurna.

Tak ada orang yang sempurna dan jangan berharap menjadi orang yang sempurna untuk pasanganmu. Cukup jadi pasangan yang baik saja sudah luar biasa.

Ketahuilah bahwa kesempurnaan bukan kunci kebahagiaan, maka dari itu berhenti mencari kesempurnaan. Inilah alasan kenapa kamu tidak perlu menjadi pasangan yang sempurna.

1. Tak Ada Manusia yang Sempurna

Yang terlihat sempurna belum tentu sifat dan karakternya bagus, maka dari itu jangan menilai seseorang dari luarnya saja. Butuh PDKT agar kamu bisa mengetahui sifat dan karakter seseorang agar tidak menyesal nantinya.

Baca Juga :  Berdoalah Dalam Keadaan Yakin Akan Dikabulkan, Agar Kamu Selalu Bersemangat Katika Meminta Kepada-Nya

Tak ada manusia yang sempurna, cukup temukan seseorang yang menyangimu dengan tulus sudah membuktikan kalau kamu adalah pasangan yang baik.

2. Semakin Sulit Mencari Pasangan Hidup

Jika kamu menetapkan kriteria pasangan yang sempurna maka kamu akan kesulitan untuk mendapatkan pasangan. Atau ketika kamu terlalu terlihat sempurna orang lain tidak akan mendekatimu.

3. Merasa Paling Benar

Saat kamu merasa dirimu berhatga dan sempurna maka kamu akan menjadi sosok yang menyebalkan, bisa menjadi orang yang sombong dan menganggap dirimu paling benar.

Padahal yang kamu lakukan banyak salahnya, bikin orang lain kesal namun kamu tidak menyadarinya.

4. Tidak Bebas Berekspresi

Ketika kamu terlalu ingin menjadi sempurna maka kamu tidak bisa bersikap apa adanya. Karena semua hal ingin sesuai keinginanmu meski membuat orang lain tidak nyaman.

Baca Juga :  Sekda Ngamuk Banyak Asn Yang Tidak Mau Di Swab Test

5. Ketahuilah Pasti Ada Seseorang yang Bisa Menerima Kamu Apa Adanya

Tak perlu menjadi orang yang sempurna, karena apapun dan bagaimana pun kamu pasti ada seseorang yang bisa menerimamu apa adanya.

Dengan menjadi apa adnaya justru kamu bisa mendapatkan pasangan yang sempurna serta hubungan yang sehat.