Rezekimu tidak akan pernah tertukar, sebab yang menjadi rezekimu tidak mungkin Allah akan takarkan kepada orang lain.
Dan begitu sebaliknya, rezeki yang Allah takarkan kepada orang lain tidak akan mungkin Allah takarkan kepadamu. maka bersabarlah!
Jagalah Hati Agar Selalu Percaya Pada Allah, Terlebih Saat Kamu Mulai Gelisah Dikala Orang Lain Mendapat Kenikmatan Lebih
Jagalah hati agar selalu percaya pada Allah, terlebih saat kamu mulai gelisah dikala orang lain mendapat kenikmatan lebih. Karena rezeki itu ada masanya, mungkin saja Allah tidak memberimu saat ini sebab sejatinya kamu memang belum benar-benar membutuhkannya.
Jangan Biarkan Hatimu Meronta Mengingini Kenikmatan Yang Didapat Orang Lain Pindah Kepadamu, Karena Yang Demikian Allah Tidak Suka
Jadi jangan biarkan hatimu meronta mengingini kenikmatan yang didapat orang lan pindah kepadamu, karena yang demikian Allah tidak suka. Maka, bijaklah mengendalikan hatimu, agar Allah senantiasa ridho terhadapmu. Dan bila Allah telah rdho, tentu untuk memperoleh lebih dari sekedar yang kamu harapkan akan sangat mungkin.
Rezekimu Sesuai Dengan Kebutuhanmu, Jadi Bila Saat Ini Kamu Belum Mendapatkannya Maka Artinya Kamu Belum Membutuhkannya
Ingatlah, rezekimu sesuai dengan kebutuhanmu, jadi bila saat ini kamu belum mendapatkannnya maka artinya kamu belum membutuhkannya. Jadi tidak usah kamu mengeluh ataupun berputus akan rahmat-Nya, sebab bila sudah sampai waktunya maka Allah akan takdirkan kepadamu.
Allah Tahu Kapan Nikmat Yang Seperti Orang Lain Dapatkan Benar-Benar Kamu Butuhkan, Maka Bersabarlah!
Allah tahu kapan nikmat yang seperti orang lain dapatkan benar-benar kamu butuhkan, maka bersabarlah! Karena rezekimu sampai kapanpun tidak akan pernah tertukar dengan rezeki orang lain.
Semua itu hanya tentang waktu, Allah tahu kapan kamu benar-benar harus bahagia dengan nikmat yang akan Dia timpakan kepadamu sesuai dengan harapmu dalam doa-doamu selama ini.
Dan Bisa Jadi Saat Kamu Mampu Bersabar, Maka Allah Akan Memberimu Lebih Dari Apa Yang Kamu Ingini Saat Ini
Dan bisa jadi saat kamu mampu bersabar, maka Allah akan memberimu lebih dari apa yang kamu ingini saat ini. Jadi pandai-pandailah menjaga sabarmu, karena siapapun yang mampu bersabar maka pasti Allah akan balas dengan kebaikan-Nya yang sungguh Elegan, dan pastinya sempurna.