Semuanya Memang Terserah Allah, Tapi Allah Mendahulukan Jawaban Bagi Permintaan Jiwa yang Berupaya

Semuanya Memang Terserah Allah, Tapi Allah Mendahulukan Jawaban Bagi Permintaan Jiwa yang Berupaya

Allah selalu maha adil, Allah selalu maha bijaksana, dan Allah selalu pemurah pada setiap hamba-hambanya. Maka pastikan kamu tidak pernah lupa untuk selalu meminta yang terbaik dari-Nya.

Allah maha segalanya di semesta ini, lantas jadikan Allah andalan terhebat dalam memulai hidupmu, karena Allah pasti mempersembahkan yang terbaik.

Tetapi, meski semuanya terserah Allah bukan berarti kamu harus duduk manis dan menunggu saja, ada jalan yang harus kamu beli dengan tengadahan tangan dan kerja keras, karena Allah mendahulukan jawaban bagi permintaan jiwa yang berupaya.

Jangan Malas Untuk Berusaha dan Meminta yang Terbaik, Karena Siapa yang Meminta dan Berusaha Maka Allah Akan Mentakdirkan yang Terbaik

Semuanya Memang Terserah Allah, Tapi Allah Mendahulukan Jawaban Bagi Permintaan Jiwa yang Berupaya
instagram.com/antikarifani

Untuk itu, jangan kamu anggap karena Allah pasti memberi yang terbaik, lantas kamu enak-enakan saja menunggu, tidak! semua yang terbaik itu perlu kamu jemput dengan usaha yang memadai.

Baca Juga :  Pasti Ada Hikmah Dibalik Sakit yang Kamu Alami, Tunggulah Dengan Terus Berbaik Sangka Pada Allah

Jangan malas untuk berdoa meminta yang terbaik dari Allah, karena siapa yang meminta maka Allah akan memberinya, siapa yang bekerja keras maka ia akan mendapat kebaikan yang pantas.

Semuanya Memang Memiliki Bagiannya Masing-masing Dalam Hidup Ini, Tapi Bagian Terbaik Selalu Allah Berikan Pada Ia yang Berupaya

Semuanya Memang Terserah Allah, Tapi Allah Mendahulukan Jawaban Bagi Permintaan Jiwa yang Berupaya
instagram.com/antikarifani

Ingat, semua makhluq yang Allah ciptakan memang memiliki bagiaannya masing-masing dalam hidup, tapi bagian terbaik selalu Allah berikan pada ia yang mau bersungguh-sungguh berusaha dan meminta.

Artinya, Allah akan memberimu yang terbaik, ganjaran yang pantas, dan hidup yang lebih baik jika kamu sendiri sudah tak henti-hentinya berusaha dan meminta.

Allah Memang Pasti Melihat Hidup Setiap Hamba-Nya, Tapi Allah Akan Lebih Melihat Pada Diri yang Selalu Meminta Terbaik Dari-Nya

Semuanya Memang Terserah Allah, Tapi Allah Mendahulukan Jawaban Bagi Permintaan Jiwa yang Berupaya
instagram.com/antikarifani

Karena meski Allah memang pasti melihat hidup hamba-hambanya dengan tanpa terkecuali, tetapi Allah akan lebih melihat pada diri yang selalu meminta yang terbaik dari-Nya.

Baca Juga :  Beginilah Sikap Pebisnis Online Sukses Menanggapi Omongan Pedas Pelanggannya

Allah akan selalu mendahulukan ia yang tiada hentinya menyebut kebesaran-Nya dala doa dan usahanya, maka pastikan kamu juga selalu tahu yang demikian dalam menjalani kehidupanmu saat ini.

Allah Memang Pasti Memberikan yang Terbaik Untuk Setiap Hamba-Nya, Tapi yang Terbaik Itu Akan Lebih Dulu Allah Berikan Pada yang Gigih Berupaya

Semuanya Memang Terserah Allah, Tapi Allah Mendahulukan Jawaban Bagi Permintaan Jiwa yang Berupaya
instagram.com/antikarifani

Sebab meski Allah memang pasti memberikan yang terbaik untuk setiap hambanya, tetapi yang terbaik itu akan lebih dulu Allah beriikan pada ia yang gidih berupaya dan meminta yang terbaik.

Ketahuilah, yang terbaik itu sebenarnya butuh dijemput dengan asa dan keyakinan yang memadai, karena kalau semua itu baik maka Allah akan merestuinya dengan cepat.

Baca Juga :  Hijab Bukan Pernyataan “Aku Telah Baik”. Tapi Hijab Adalah Pernyataan Sederhana Dari “Aku Ingin Taat”

Karenanya, Mampukanlah Berupaya yang Terbaik Dalam Hidupmu, Agar Allah Selalu Melihat dan Mengurusmu Paling Depan Dari yang Lainnya

Semuanya Memang Terserah Allah, Tapi Allah Mendahulukan Jawaban Bagi Permintaan Jiwa yang Berupaya
instagram.com/antikarifani

Oleh karenanya, mampukanlah dirimu untuk berupaya yang terbaik dalam hidupmu, agar sampai kapanpun Allah selalu melihat dan mengurusmu paling depan dari yang lainnya.

Percayalah, meski semuanya memang terserah Allah dan tugasmu hanya pasrah, tetapi adakalanya kamu harus mampu berjuang dan mengupayakan apa yang terbaik dalam hidupmu.