Tidak Ada yang Tahu Datangnya Sebuah Ujian, Tapi Kapanpun Datangnya Percayalah Bersamanya Ada Kebaikan

Tidak Ada yang Tahu Datangnya Sebuah Ujian, Tapi Kapanpun Datangnya Percayalah Bersamanya Ada Kebaikan

Benar, tidak ada yang tahu kapan Allah akan menimpakan kita dengan sebuah cobaan, karena datangnya cobaan kadang tidak terduga.

Tetapi percayalah bahwa bersamanya pasti ada kebaikan, lantas tidak peduli ujian atau cobaan datangnya dengan cara seperti apa dan bagaimana, yang penting yakin bahwa kebaikan telah tersanding.

Jangan Menggerutui Cobaan yang Menimpa, Sebab Kita Tidak Pernah Tahu Kebaikan Apa yang Akan Hadir Setelahnya

Tidak Ada yang Tahu Datangnya Sebuah Ujian, Tapi Kapanpun Datangnya Percayalah Bersamanya Ada Kebaikan
instagram.com/hijabkeceh

Oleh karenanya, dikala kita mendapatkan ujian yang besar atau kejadian buruk yang datangnya tiba-tiba, maka jangan menggerutuinya, sebab kita sendiri tidak pernah tahu kebaikan apa yang akan hadir setelahnya.

Baca Juga :  Kadang Kamu Memang Butuh Terdiam Sejenak, Merenungi Apa yang Harus Kamu Lakukan Dalam Masalahmu

Lantas kita harus bagaimana? Tetaplah sabar dan tenang, karena saat kita bisa membijakkan hati kita maka Allah akan semakin menambahkan kebaikan kepada kita.

Berusahalah Untuk Yakin, Agar Kita Tak Ada Celah Untuk Mengeluh

Tidak Ada yang Tahu Datangnya Sebuah Ujian, Tapi Kapanpun Datangnya Percayalah Bersamanya Ada Kebaikan
instagram.com/hijabkeceh

Tidak usah ragu-ragu untuk meyakini semua yang terjadi dengan penuh kelapangan hati, karena pasti dibalik cobaan yang datang akan ada kebaikan sebagai gantinya.

Yakin dan teruslah yakin kepada kebaikan Allah, agar seberat apapun cobaan yang ada tidka menjadikan kita mengeluh, walau hanya sedikit.

Bersabarlah, Karena Kesabaran Akan Menghantarkan Kita Pada Kebaikan Itu Sendiri

Tidak Ada yang Tahu Datangnya Sebuah Ujian, Tapi Kapanpun Datangnya Percayalah Bersamanya Ada Kebaikan
instagram.com/hijabkeceh

Maka tetaplah diam dalam kesabaran, kendalikan hati untuk tak mengeluh, karena kesabaran itulah yang nantinya akan menghantarkan kita pada kebaikan itu sendiri.

Baca Juga :  Percayalah, Tidak Akan Ada Kesedihan Diakhir Cerita, Jika Kamu Mau Bersabar

Kesabaran itulah yang nantinya yang akan membuat kita semakin kuat meyakini bahwa bersama dengan Allah semuanya akan dapat baik-baik saja.

Jangan Gegabah Bersedih, Karena Bersama Cobaan Itu Allah Sandingkan Hikmah

Tidak Ada yang Tahu Datangnya Sebuah Ujian, Tapi Kapanpun Datangnya Percayalah Bersamanya Ada Kebaikan
instagram.com/hijabkeceh

Kendalikan hatimu sebijak mungkin, jangan gegabah untuk bersedih ataupun menggerutu dengan sangat, karena bersama cobaan itu telah Allah sandingkan hikmah yang luar biasa.

Hanya saja kita haruslah sabar dan legowo terlebih dahulu, agar kita bisa mengerti hikmah apa yang ada didalam cobaan yang kini tengah menimpa.

Cobalah Merenunginya Dengan Penuh Rasa Ikhlas, Agar Akhirnya Kita Mengerti Bahwa Cobaan Hanya Pintu Meraih Kebaikan

Tidak Ada yang Tahu Datangnya Sebuah Ujian, Tapi Kapanpun Datangnya Percayalah Bersamanya Ada Kebaikan
instagram.com/hijabkeceh

Renungi dengan penuh rasa ikhlas, agar agar akhirnya kita sadar dan mengerti bahwa cobaan hidup Allah datangkan hanya sebagai pintu meraih sebuah kebaikan.

Baca Juga :  Rutin Pakai Masker Kopi Untuk Wajah dan Rasakan 7 Manfaatnya Ini

Jadi, percaya dan yakin saja kepada Allah setiap yang telah Allah tetapkan, karena bersama ketetapan itu pasti terdapat kebaikan yang luar biasa.