Tips Mengatur Keuangan Pribadi

Default Social Share Image

Tips Mengatur Keuangan Pribadi – Anda boleh menyangkal. Namun masalah klasik yang seringkali anda hadapi sehari-hari adalah bagaimana mengatur keuangan anda. Jangan khawatir, anda tidak sendiri. Ada banyak sekali mereka di luaran sana yang juga mengalami kesulitan dalam mengatur keuangan.

Apalagi dengan adanya keinginan untuk belanja, atau biaya-biaya tambahan tak terduga yang membuat pengeluaran jadi tidak terkendali. Jangan sampai hal-hal ini membuat Anda stress. Kali ini saya akan memberikan sejumlah tips-tips yang ampuh untuk mengontrol keuangan anda. Semoga bermanfaat.

Catat pengeluaran dan pemasukan Anda.

Bagaimana anda bisa tahu pengeluaran Anda lebih banyak dari pemasukan kalau anda sama sekali tidak pernah mencatat keuangan anda? Sebuah pembukuan sederhana yang dibuat teratur dan berurutan bisa membantu Anda  mengontrol keuangan. Dengan ini, anda tahu kapan harus berhenti belanja kebutuhan tersier.

Baca Juga :  13 Ide Usaha Sampingan di Rumah yang Praktis

Catatlah setiap detail pemasukan atau pun pengeluaran keuangan Anda.  Begitu pula dengan biaya administrasi bank, charge kartu kredit, karena meski nominalnya tidak seberapa, anda harus tahu.

Pembukuan Anda harus bisa menunjukkan nilai Cashflow.

Cashflow adalah aliran kas yang terdiri dari aliran masuk dan aliran kas keluar serta berapa saldonya setiap periode. Makanya, pencatatan anda harus dibedakan. Sheet pertama berisi Rincian-rincian pengeluaran dalam sebulan, sedangkan sheet berikutnya berisi rincian pemasukan. Sheet ketiga berisi perbandingan yang dapat menunjukkan nilai cashflow anda. Bam. Anda kini dapat mengukur apakah anda dalam kondisi besar pasak daripada tiang atau normal.

Beri budget pada catatan pengeluaran Anda.

Agar pengeluaran Anda terkendali, tambahkan budget untuk pengeluaran sebulan pada catatan pengeluaran anda. sehingga anda selalu bisa melihat sisa dan berapa pengeluaran sebulan yang seharusnya.

Baca Juga :  5 Bisnis Untuk Pemula yang Mudah Dilakukan

Buat rencana pengeluaran untuk 1 bulan ke depan.

Di awal bulan (per tanggal 1), buatlah rencana pengeluaran yang sudah paten. Misalnya membayar kontrakan, tagihan-tagihan dan budget belanja kebutuhan bulanan. Dengan demikian, anda dapat mengatur budget yang tepat untuk keperluan bersenang-senang seperti shopping, atau mentraktir pacar. Di luar itu semua, pengeluaran anda tetap terkendali. Namun hilangkan kebiasaan-kebiasaan buruk seperti berbelanja yang tak terkontrol. Anda harus tetap menabung untuk masa depan.