4 Cara Membuat Konten Kreatif di Instagram untuk Melipatgandakan Omzet Bisnis Anda

4 Cara Membuat Konten Kreatif di Instagram untuk Melipatgandakan Omzet Bisnis Anda

4 Cara Membuat Konten Kreatif di Instagram untuk Melipatgandakan Omzet Bisnis Anda – Instagram saat ini menjadi media sosial yang banyak digunakan orang. Tak terkecuali orang Indonesia.

Menurut survei, Indonesia berada di nomor 1 dalam hal jumlah pengguna aktif terbanyak se-Asia Pasifik.

Masyarakat Indonesia menggunakan Instagram untuk berbagai keperluan. Instagram bisa memberikan hiburan, wawasan, serta panduan untuk berbelanja.

Alasan itulah yang membuat banyak pemilik bisnis tertarik untuk memanfaatkan Instagram untuk keperluan bisnisnya. Namun, mereka dihadapkan pada satu masalah.

Ya, tantangannya adalah membuat konten kreatif yang menarik minat pengguna Instragram.

Di artikel ini, kami membahas cara membuat konten kreatif di Instagram yang akan melipatgandakan omzet bisnis anda.

Berikut tips-tipsnya.

cara membuat konten kreatif di instagram adalah dengan riset
Sumber gambar: Pexels

1. Cara membuat konten kreatif di Instagram pertama adalah dengan riset follower

Follower anda mem-follow akun instagram anda karena tujuan tertentu.

Baca Juga :  5 Alasan Harus Iklan di Google Ads untuk Bisnis

Dalam benak mereka, mereka menganggap akun instagram anda dan konten-konten yang anda hasilkan bermanfaat untuk mereka.

Di sinilah riset berperan penting.

Anda perlu pahami konten-konten mana yang disukai follower anda di Instagram.

Buat berbagai jenis feed instagram kemudian anda bandingkan jumlah like dan komentarnya.

Untuk postingan yang mendapat like dan komentar yang banyak anda sebaiknya membuat konten-konten tersebut lebih banyak. Sementara untuk konten yang sedikit like dan komentarnya sebaiknya tidak diprioritaskan atau bahkan jangan buat konten semacam itu.

Selain itu anda juga bisa mencermati isi dari komentar di post yang anda buat. Cari post dengan komentar positif.

Post tersebut adalah konten yang menarik di mata follower anda.

cara membuat konten kreatif di instagram yang unik
Sumber gambar: Pexels

2. Buatlah konten unik yang akan menjadi ciri khas dari akun instagram anda

Konten yang unik akan nampak menonjol dibanding konten-konten lain di Instagram.

Baca Juga :  5 Hal yang Bisa Kamu Hindari untuk Presntasi Bisnis yang Lebih Baik

Menjadi unik penting karena di Instagram semua konten, baik itu dibuat oleh perusahaan, akun komedi, atau akun teman follower anda saling bertarung memperebutkan perhatian follower anda ini.

Oleh karenanya buatlah konten yang unik dan original.

Tetapkan di awal topik yang relevan dengan bisnis anda, kemudian kembangkan ide-ide segar dari topik tersebut.

orang menunjukkan aturan
Sumber gambar: Pexels

3. Selalu ingat untuk tetap konsisten dalam proses produksi konten

Setiap konten instagram yang anda buat, baik itu story atau feed haruslah konsisten satu dengan yang lainnya.

Buat brand guideline yang jelas sehingga dapat anda jadikan patokan ketika membuat konten.

Ketika konten-konten anda konsisten satu dengan yang lain, misal dalam segi warna, follower anda akan menyadari hal tersebut. Lambat laun ciri khas akun instagram anda mulai terbentuk dalam benak pelanggan.

Pada saat itulah anda bisa meraup untung yang banyak dari pelanggan-pelanggan anda yang ada di Instagram ini.

Baca Juga :  5 Langkah Mudah Memulai Email Marketing Untuk Pemula
undang orang berkomentar di konten anda
Sumber gambar: Pexels

4. Buat konten yang mengundang orang untuk berkomentar

Algoritma terbaru Instagram mengharuskan suatu post untuk mendapat engagement supaya post tersebut dapat menjangkau lebih banyak orang.

Saat anda memposting konten di feed Instagram anda, post tersebut akan menjangkau kurang lebih 3-10% follower anda. Artinya 90% follower anda lainnya tidak tahu kalau anda memposting konten baru.

Oleh karenanya, post yang mendapat like dan komentar yang banyak akan menjangkau lebih banyak follower anda melebihi batas 3-10% yang ditetapkan instagram.

Buatlah konten yang menarik orang untuk berkomentar.

Salah satu contohnya adalah anda bisa membuat konten kuis dimana anda memberi pertanyaan (dalam bentuk feed Instagram) kepada follower-follower anda. Tentu akan lebih bagus jika pemenang kuis mendapat hadiah.

Itulah 4 cara membuat konten kreatif di Instagram yang bisa membuat bisnis anda melesat. Nantikan tips-tips lain dari kami.