5 Langkah Membangun Tim Medsos Papan Atas untuk Bisnis Anda

5 Langkah Membangun Tim Medsos Papan Atas untuk Bisnis Anda

5 Langkah Membangun Tim Medsos Papan Atas untuk Bisnis Anda  – Media sosial saat ini dipandang sebagai salah satu faktor utama yang mendukung keberhasilan suatu bisnis.

Kesuksesan kampanye media sosial suatu bisnis atau perusahaan tak bisa dipisahkan dari orang-orang dibaliknya. Diperlukan tim yang solid dan terampil untuk membuat media sosial perusahaan mampu merebut perhatian dan simpati masyarakat.

Namun, membentuk tim media sosial tidaklah semudah yang dibayangkan.

Jadi, bagaimana memulainya?

Mungkin Anda memiliki banyak pertimbangan sebelum merekrut orang untuk Anda jadikan tim media sosial.

Hal-hal seperti kemampuan apa yang diperlukan, bagaimana struktur tim, dan bagaimana melatih anggota baru tentu menjadi persoalan utama Anda dalam membentuk tim media sosial.

Penulis paham kegelisahan Anda. Oleh karenanya kami akan membantu Anda menjawab semua pertanyaan tersebut (dan mungkin pertanyaan lain yang ada di benak Anda) agar Anda segera bisa memulai membentuk tim medsos Anda.

Dalam artikel ini, kami telah merangkumkan 5 langkah yang dapat Anda gunakan untuk membangun tim medsos papan atas.

menyesuaikan budget untuk membangun tim medsos
Sumber gambar: pexels.com/@skitterphoto

 

Langkah 1: Kenali situasai bisnis Anda

Sebelum Anda melakukan proses rekrutmen dan membangun tim ada baiknya Anda meninjau situasi bisnis Anda.

Baca Juga :  Bagaimana Mengendalikan Emosi Ketika Bekerja

Dalam hal ini ada tiga hal yang perlu Anda perhatikan budget, SDM yang dibutuhkan, dan perlengkapan yang diperlukan tim.

Pertama, untuk budget pertimbangkanlah berapa dana yang bisa Anda keluarkan untuk merekrut orang dengan tingkat keterampilan yang Anda butuhkan.

Selain itu, Anda juga perlu mempertimbangkan dana untuk perlengkapan yang dibutuhkan tim seperti kamera, laptop, atau perkakas digital seperti software grafis Photoshop.

Jika Anda memiliki budget terbatas, Anda dapat merekrut anak magang untuk Anda tempatkan pada tim medsos.

Namun, ada baiknya Anda betul-betul menyeleksi pegawai magang Anda ini supaya Anda mendapat anggota tim yang betul-betul berkomitmen.

Kedua, untuk SDM atau sumber daya manusia Anda perlu mempertimbangkan karyawan Anda yang sudah ada. Apakah yang bersangkutan sudah cukup terampil untuk memberikan arahan.

Jika belum, berarti Anda perlu merekrut karyawan yang lebih terampil.

Ketiga, untuk perlengkapan yang dibutuhkan tim Anda perlu mempertimbangkan perlengkapan apa saja yang dibutuhkan tim agar mereka bisa bekerja secara maksimal.

Baca Juga :  Merasa Tidak Mumpuni di Bidang Apapun? Lakukan 5 Tips Ini Untuk Menemukan Passionmu
tujuan medsos perusahaan
Sumber gambar: pexels.com/@suzyhazelwood

Langkah 2: Meluruskan tujuan media sosial perusahaan Anda

Ibarat kompas, tujuan memberikan arah bagi perusahaan untuk tahu kemana harus bergerak.

Memahami tujuan media sosial bisnis Anda akan sangat membantu Anda dalam proses rekrutmen nanti. Akan lebih mudah bagi Anda untuk menyusun daftar keterampilan dan sifat yang harus dimiliki anggota tim.

Dalam beberapa tahun ini, media sosial banyak digunakan untuk mencari prospek, menjawab keluhan pelanggan, dan membangun brand.

Tentunya tiga tujuan tersebut membutuhkan orang dengan keterampilan dan sifat yang berbeda-beda.

menghitung anggota yang dibutuhkan tim medsos
Sumber gambar: pexels.com/@pixabay

Langkah 3: Menentukan berapa orang yang perlu Anda rekrut

Setelah Anda mengetahui tujuan media sosial dari bisnis Anda, kini saatnya Anda menentukan berapa banyak orang yang perlu Anda rekrut.

Pada bagian sebelumnya, penulis menyebutkan ada tiga tujuan media sosial yang marak akhir-akhir ini: mencari prospek, membangun brand, dan menjawab keluhan pelanggan.

Ukuran tim bisa Anda perkirakan dari tiga tujuan tersebut dan budget Anda.

Penulis merekomendasikan sekurang-kurangnya 3 orang untuk tim medsos Anda.

Nantinya 3 orang ini berperan untuk masing-masing tujuan medsos di atas.

skill yang dibutuhkan anggota medsos
Sumber gambar: unsplash.com/@unsplashuserx

Langkah 4: Menentukan keterampilan dan karakter yang dibutuhkan anggota tim medsos

Tim media sosial memiliki lima keterampilan ini:

  1. Manajemen, mengatur semua aktivitas media sosial
  2. Kreatif dalam membuat konten
  3. Interaktif dengan follower
  4. Terampil menganalisis data
  5. Jago menjual lewat iklan
Baca Juga :  Ikhlaslah, Semoga Setiap Air Mata Kesedihan yang Datang Terganti Dengan Sesuatu yang Lebih Baik

Sekarang Anda tentukan manakah dari kelima keterampilan di atas yang perlu dimiliki oleh calon karyawan Anda.

Karyawan Anda tidak harus memiliki semua keterampilan tersebut. Tetapi, orang-orang yang Anda wawancara akan condong ke salah satu keterampilan di atas.

workflow tim medsos
Sumber gambar: unsplash.com/@priscilladupreez

Langkah 5: Membentuk budaya kerja dan workflow tim

Budaya kerja yang penting dimiliki oleh tim adalah budaya agile atau lincah.

Setiap anggota tim harus mampu memprioritaskan pekerjaan yang penting dibanding yang kurang penting.

Saat pekerjaan tim berlangsung, masing-masing anggota haruslah saling memahami posisi masing-masing dan bisa berinisiatif memberikan kontribusi untuk meningkatkan kinerja tim.

Untuk workflow sendiri, biarkan tim yang mendesain bagaimana cara mereka bekerja.

Itulah 5 langkah praktis yang bisa Anda gunakan untuk membangun tim medsos papan atas.

Dengan kompetisi yang semakin ketat, sebagai pebisnis online, Anda membutuhkan tim medsos unggul yang mampu bersaing dengan bisnis online lain.