Ada Hari Dimana Kita Harus Berhenti Sejenak, Menengok Kebelakang Lalu Bersyukur

Ada Hari Dimana Kita Harus Berhenti Sejenak, Menengok Kebelakang Lalu Bersyukur

Perjalanan hidup adalah tentang masa, masa dimana kita harus berjalan terus untuk melewati semuanya dengan penuh semangat dan tujuan, tetapi ada hari dimana kita juga harus berhenti sejenak untuk menengok kebelakang lalu bersyukur.

Tak jadi masalah dimasa lalu kita mempunyai masa lalu yang apabila mengingatnya penyesalan datang begitu menggelisahkan, karena kisah itu Allah kirimkan agar dimasa yang akan datang kita bisa lebih berhati-hati.

Dan kita harus ingat, dalam menjalani hidup ini kita harus bisa berfikir cepat dan tepat, agar tidak berlama-lama pada titik hitam yang sama. Karena hidup ini bagaikan mengendarai sepeda.

Jika ingin seimbang maka kita harus berani mengayuhnya agar sampai pada tujuan, jangan pasrah ketika lelah, karena jika kita berhenti mungkin kita akan terjatuh sebab hanya berdiam.

Lelah Ya? Tapi Perjalananmu Masih Panjang, Jangan Terlalu Lama Menyesali Apa Yang Sudah Berlalu

Ada Hari Dimana Kita Harus Berhenti Sejenak, Menengok Kebelakang Lalu Bersyukur
heejab.co

Lelah ya? Iya memang melelahkan jika semuanya tiba-tiba hadir dalam ingatan, tetapi kamu harus menyadari bahwa perjalananmu masih panjang, maka jangan terlalu lama menyesali apa yang sudah berlalu.

Baca Juga :  4 Perusahaan Startup Terbaik di Indonesia Ini Siap Majukan Ekonomi Negeri

Allah memberi kesempatan untukmu menikmati hari ini, tak lain hanya ingin mengajarimu untuk bisa berjuang menjadi sosok yang lebih baik lagi dimasa depan.

Allah akan menjamin masa depanmu jauh lebih baik dari masa yang telah kamu lewati, jika kamu mampu menjadikan hari ini adalah hari terbaik.

Maksimalkan apa-apa yang menjadi kesempatanmu hari ini, karena masa depan yang lebih baik tercipta saat kamu mampu memaksimalkan segala sesuatu yang menjadi kesepatanmu hari ini.

Masa Lalu Yang Buruk Tidak Akan Mempengaruhi Masa Depan Seseorang Yang Mampu Berjuang

Ada Hari Dimana Kita Harus Berhenti Sejenak, Menengok Kebelakang Lalu Bersyukur
goltune.com

Iya, masa lalu yang buruk tidak akan mempengaruhi masa depan seseorang yang mampu berjuang, maka pandailah mengajari hati untuk selalu ikhlas kepada apa-apa yang sudah terlewati.

Baca Juga :  Segera Hindari, Inilah 5 Ciri-ciri Teman yang Mencari Keuntungan Darimu

Kamu akan menjadi yang seperti yang kamu mau dimasa depan, jika kamu tak pernah letih untuk berjuang melewati semunya.

Kamu akan menjadi orang-orang tercengang dimasa akan datang saat kamu percaya diri melewati semua rintangan yang nampak membelenggu didepan mata.

Tidaklah Masalah Seberapa Sering Engkau Jatuh, Yang Terpenting Adalah Seberapa Cepat Engkau Bangkit

Ada Hari Dimana Kita Harus Berhenti Sejenak, Menengok Kebelakang Lalu Bersyukur
charlotteobserver.com

Tidaklah masalah seberapa sering kamu terjatuh, karena yang terpenting adalah seberapa cepat engkau bangkit. Sebab, hidup memang selalu berputar, mungkin saat ini kamu masih berada dalam titik terendah dalam hidup.

Tetapi mungkin dihari esok kamu akan berada dalam titik tertinggi dalam hidup, hanya tergantung seberapa gigih kamu berjuang dan mensyukuri setiap kisah hidup yang telah Allah tetapkan kepadamu.

Kebahagianmu Dimasa Depan Adalah Tanggung Jawabmu Hari Ini Yang Harus Kamu Penuhi Dengan Bersyukur

Ada Hari Dimana Kita Harus Berhenti Sejenak, Menengok Kebelakang Lalu Bersyukur
qgoltune.com

Kebahagiaanmu dimasa yang akan datang adalah tanggung jawabmu hari ini, maka dari itu kamu harus mampu penuhi segalanya dengan syukur.

Baca Juga :  Tidak Usah Risau Saat Ada yang Mencela, Mereka Hanya Tahu Nama Kita, Selebihnya Mereka Tidak Tahu Apapun

Karena ketika kamu libatkan Allah atas segala titik yang kamu temui, maka keinginanmu untuk menjadi lebih baik dari masa kemaren akan selalu terpatri didalam hati.

Karena Bahagia Itu Tercipta Saat Kamu Bisa Ikhlas Dan Pandai Mensyukuri Apa Yang Telah Terjadi Dan Apa Yang Tengah Dihadapi

Ada Hari Dimana Kita Harus Berhenti Sejenak, Menengok Kebelakang Lalu Bersyukur
qgoltune.com

Karena bahagiamu yang sesungguhnya ntah itu saat ini atau dimasa yang akan datang tercipta saat kamu mampu ikhlas dan pandai mensyukuri apa-apa yang telah terlewati dimasa lalu, dan apa-apa yang tengah kamu hadapi saat ini.

Maka, dari itu tak apa-apa kamu terpaku sejenak mengingat masa lalu, asallkan jangan terdiam, pikirkanlah semuanya dengan bijaksana.

Karena tentang mengingat masa lalu itu memang wajar untuk memperingati hati agar bersyukur dan agar tak jatuh pada lubang yang sama dimasa depan.