Ketika kamu bertanya cinta yang baik itu seperti apa? Maka jawabannya adalah cinta yang tak membuatmu jauh dari kebaikan. Artinya, cinta yang baik itu adalah cintanya seseorang mau bertanggung jawab sesuai dengan aturan Allah.
Ia tak hanya akan berkata “aku mencintaimu” tapi lebih dari itu, ia akan segera menjadikan miliknya seutuhnya. Jadi intinya, cinta yang baik itu tidak akan membuatmu menunggu lama, sebab ia tahu niat yang baik itu harusnya disegerakan.
Cinta Yang Beneran Baik Tidak Akan Membuatmu Cemas Berharap, Karena Ia Tidak Akan Membiarkanmu Menunggu Lama Dalam Ketidak Pastian
Karena cinta seseorang yang beneran baik tidak akan membuatmu cemas berharap, seba ia tidak akan mau membiarkanmu menunggu lama dalam ketidak pastian.
Mengapa? Karena pastinya ia sadar, bahwa cinta yang sesungguhnya itu butuh yang namanya tanggung jawab.
Cinta Yang Beneran Baik Tidak Akan Membuatmu Takut Kehilangan, Karena Ia Yang Mencintaimu Akan Segera Menjadikanmu Kekasih Halalnya
Cinta yang beneran baik itu tidak akan membuatmu takut kehilangan, karena pastinya ia yang mencintaimu akan segeramenjadikanmu kekasih halalnya.
Sehingga, kamupun akan senantiasa damai bersamanya, mengarungi bahtera rumah tangga dan mencari jalan surga bersama-sama.
Cinta Yang Baik Tidak Akan Membuatmu Sedih Dan Menangis, Karena Ia Yang Mencintaimu Takkan Pernah Membiarkan Dirinya Alasan Kamu Tak Bahagia
Cinta yang beneran baik tentu tidak akan membuatmu bersedih dan menangis, hanya karena terlalu lamanya kamu dalam menanti, karena ia yang mencintaimu takkan pernah membiarkan dirinya menjadi alasan mengapa kamu tak bahagia dan terus-terusan dihantui rasa takut ditinggalkan.
Cinta Yang Beneran Baik Tidak Akan Menjauhkanmu Dari Sang Pencipta, Karena Ia Yang Mencintaimu Takkan Lupa Mengarahkanmu Pada Jalan-Nya
Cinta yang beneran baik tidak akan mejauhkanmu dari sang pencipta, karena ia yang mencintaimu takkan pernah lupa untuk mengarahkanmu pada jalan-Nya.
Jadi, jangan percaya cinta bila hal itu hanya membuatmu jauh dari Allah, karena cinta seseorang yang beneran baik akan menjadikan dirinya alasan kamu semakin dekat dengan Rabb-mu.
Cinta Yang Beneran Baik Tidak Akan Mengecewakanmu, Karena Ia Yang Mencintaimu Pasti Bertanggung Jawab Hingga Akhir
Dan cinta yang beneran baik tidak akan mengecewakanmu, karena ia yang mencintaimu pasti bertangggung jawab hingga akhir.
Artinya tidak akan hanya berani memulai dengan rasa, tapi ia akan segera bertindak untuk cepat-cepat memiliki dirimu dalam ikatan pasti pernikahan yang sakral.