Jika orang lain selalu saja salah dimatamu, mungkin ada yang harus diperbaiki dengan hatimu. Mungkin hatimu saat ini tengah dijangkit penyakit hati yang kamu sendiripun tak pernah menyadari hal itu.
Karena saking sibuknya hatimu mengurusi hidup orang lain, hingga akhirnya lupa mengurusi hidupmu sendiri yang sebenarnya masih berantakan.
Karena Bisa Jadi Hatimu Yang Masih Saja Menyimpan Rasa Benci, Sehingga Kebaikannya Tak Pernah Nampak Dimatamu
Jika orang lain selalu salah dimatamu, bisa jadi hatimu yang masih kurang sabaran, atau memang hatimu masih saja menyimpan rasa benci padanya karena kesalahan yang pernah ia perbuat padamu tempo hari.
Hingga iapun tak pernah nampak baik dimatamu, karena kau belum lunakkan hatimu untuk memberi maaf.
Bisa Jadi Hatimu Masih Saja Menyimpan Dendam, Hingga Kebaikan Apapun Yang Dilakukannya Selalu Tertutupi Amarahmu
Bisa jadi hatimu masih saja menyimpan dendam, hingga kebaikan apapun yang dilakukannya selalu tertutpi oleh amarah yang masih membara dihatimu.
Maka dari itu, belajar ikhlas memberi maaf, latihlah hatimu untuk bersifat sabar, agar Allah selalu menambahkan kebaikan-Nya padamu, hingga hidupmu akhirnya damai.
Bisa Jadi Hatimu Terjangkit Penyakit Su’uddzan, Hingga Pikiran Jelekmu Selalu Menutupi Kebaikannya
Bisa jadi hatimu terjangkit penyakit su’uddzan, hingga pikiran jelekmu selalu menutupi setiap kebaikan yang dilakukannya.
Maka, hati-hatilah menjaga hati, jangan sampai terkena penyakit buruk sangka, karena bila demikian hanya ketakutan dan kegelisahan yang kau rasakan dalam hidupmu.
Bisa Jadi Hatimu Terjankit Penyakit Iri Dengki, Sehingga Kebaikannya Selalu Kau Anggap Rendah
Bisa jadi karena hatimu terjangkit penyakit iri dengki, sehingga kebaikannya selalu kau anggap rendah.
Sebab, bila hati sudah teruttupi oleh penyakit iri dengki, maka sifat untuk mengungguli dan sombong tak jarang akan kau lakukan, karena rasa syukur tak lagi bersemayam dibilik hati.
Karena Bila Hati Sudah Terjaga Kebersihannya, Maka Pasti Kebaikan Yang Dilakukan Orang Lain Akan Selalu Indah Dimatamu
Karena bila hati sudah terjaga kebersihannya, maka pasti kebaikan yang dilakukan orang lain, sekecil apapun itu akan selalu indah dimatamu.
Jangankan kebaikan, keburukan sekalipun yang orang lain perbuat padamu, bila hatimu bersih, maka tentu yang seperti itu tidak akan mengusik ketenanganmu.