Mulailah hari ini, aktivitas yang akan kita jalani, dan pekerjaan yang akan kita lakoni dengan bismillah. Berharaplah semoga Allah senantiasa meridhoi aktivitas kebaikan yang akan kita lakukan.
Karena dengan-Nya kebaikan dan keberkahan akan selalu disandingkan kepada kehidupan kita. Serta kemudahan akan Allah haturkan kepada kita, jika dari awal kita telah yakin bahwa bersamanya kita bisa lalui semuanya dengan baik.
Biasakanlah Hidup Dengan Terus Mengingat Allah, Karena Bersama Allah Semua Urusan Akan Dijamin Kebaikan
Maka siapapun kita saat ini, dimanapun kita berada, apapun aktivitas dan pekerjaan kita, mulailah dengan menyebut keagungan Allah.
Biasakanlah hidup dengan terus mengingat-Nya, menyerukan nama-Nya, dan bergantung kepada-Nya, karena bersama Allah semua urusan akan dijamin kebaikan.
Bersama Allah Semua Urusan Akan Disandingkan Keberkahan, Dimana yang Baik Tak Hanya Baik, Tapi Mampu Membawa Kita Pada Kebaikan
Bersama Allah pula maka semua urusan akan disandingkan keberkahan, dimana yang baik tak hanya baik, tapi pada akhirnya mampu membawa kita pada kebaikan yang berkelanjutan.
Sebab itulah mengapa disetiap saatnya kita harus menyadari bahwa Allah sangatlah dekat dengan kita, sehingga menyebut namanya sebelum melakuka sesuatu tidak kita lupakan.
Jangan Lupa Untuk Selalu Diniatkan Karena Allah, Agar Saat Menyerukan Namanya Kita Sadar Bahwa Kini Kita Tengah Bergantung Kepada-Nya
Dan jangan lupa untuk selalu diniatkan karena Allah, agar saat menyerukan namanya kita sadar bahwa kini kita tengah bergantung kepaada-Nya mengharap yang terbaik.
Dengan demikian, pekerjaan dan aktivitas yang hendak kita mulai insyaallah akan kita lakukan dengan baik dan penuh tanggung jawab.
Merasa Yakinlah Saat Menyerukan Nama-Nya, Agar Kita Senantiasa Sadar Bahwa Kita Selalu Dekat Dengan-Nya
Jadi merasa yakinlah saat menyerukan nama-Nya, merasa yakinlah bahwa dengan Allah semua urusan akan terealisasi dengan baik, dan dengan begitu pada akhirnya kitapun akan menyadari bahwa sebenarnya kita sangatlah dekat dengan Allah.
Karena Urusan Apapun, Besar Maupun Kecil, Sulit Maupun Gampang, Akan Selalu Allah Mudahkan Jika Kita Melibatkan-Nya
Ketahuilah, hidup ini indah dan akan selalu berkah jika kita selalu jadikan Allah sebagai rujukan untuk meminta dan beharap yang terbaik.
Karena urusan apapun, ntah itu urusan yang besar maupun kecil, yang sulit maupun gampang, akan selalu Allah mudahkan jika dari awal kita melibatkan-Nya, dan yakin bersama-Nya kita bisa.