Setiap muslimah tentu mendambakan menjadi wanita sholehah. Pada hakikatnya, wanita Sholehah adalah muslimah sejati yang meyakini Allah sebagai Rabbnya dan Muhammad Shallallahu Alaihi Wasallam sebagai nabinya. Islam sebagai agama yang Haq dan Al Quran serta As-Sunnah sebagai landasan pedoman hidupnya.
Maka dari itu untuk menjadi muslimah sejati, seorang wanita harus tahu bahwa mentaati segala ketentuan Allah adalah tugasnya menjadi seorang wanita, agar predikat shalehah itu akan selalu ia sandang sampai kelak disyurganya Allah.
Muslimah Sejati Harusnya Tau, bahwa Mahkotanya Bukan Hanya Dikepala, Tapi Menjulur Indah Keseluruh Tubuhnya
Muslimah sejati harusnya tau bahwa mahkotanya bukan hanya dikepala semata, tapi menjulur indah keseluruh tubuhnya. Maka dari itu kita harus sadar ketika kita memilih untuk menutup aurat, tutuplah dengan sempurna. Pakailah hijab yang tidak hanya menutupi kepala semata, tapi pakailah hijab yang bisa menutupi segala keindahan yang menempel pada tubuh kita.
Muslimah Sejati Harusnya Tau, Bahwa Hijab Bukan Untuk Mempercantik Dirinya Didepan Manusia, Tapi Mempercantik Dirinya Dihadapan Allah
Muslimah sejati harusnya tahu, bahwa hijab ini bukan hanya untuk mempercantik dirinya didepan manusia semata, tetapi mempercantik dirinya dihadapan Allah. Maka saat memakai hijab niatilah karena Lillahi Ta’ala, agar kita tetap istiqamah dalam memakainya dan selalu bersemangat dalam menjalankan perintahnya.
Muslimah sejati juga harus tahu dan sadar, bahwa saat dirinya menggunakan hijab, ia harus senantiasa meghijabi hatinya dengan akhlaq yang mulia, agar sikap dan perilakumu tetap terjaga sempurna dalam balutan kasih sayang Allah.
Muslimah Sejati Harusnya Tahu, Bahwa Hijab Itu Untuk Menutupi Kecantikannya, Agar Tak Terlihat Oleh Mata Yang Dilarang Olehnya
Muslimah sejati harusnya tahu bahwa hijab itu untuk menutupi kecantikannya, agar keindahan yang ia miliki tidak menjadi musta’mal oleh mata-mata yang dilarang oleh Allah. Sebab saat wanita sadar akan hal itu, ia akan senantiasa menjaga keindahan tubuhnya dengan terus menerus menyembunyikannya dari pandangan liar laki-laki yang bukan muhrim.
Muslimah Sejati Harusnya Tau, Bahwa Kecantikannya Hanya Untuk Suaminya Kelak
Muslimah sejati harusnya tahu, bahwa kecantikannya hanya untuk suaminya kelak. Karena saat seorang wanita menyadari bahwa segala kecantikan yang ia miliki hanya untuk suaminya kelak, maka ia tidak akan pernah rela walau hanya sedikit untuk memperlihatkan kecantikannya kepada siapapun.
Muslimah Sejati Harus Tahu, Saking Berharganya Dia, Allah Melindunginya Dengan Sebenar-Benarnya
Muslimah sejati harusnya tahu, bahwa saking berharganya dirinya sebagai seorang wanita, Allah melindunginya dengan sebenar-benarnya. Karena saat seorang wanita menyadari akan hal itu, tentunya segala ketentuan-ketentuan yang Allah tetapkan kepada dirinya tidak akan sedikitpun dianggapnya sebagai beban kewajiban yang harus senantiasa ia laksanakan.