Siapa yang Menengadahkan Tangan Untuk Berdoa, Maka Allah Tidak Akan Membiarkan Tangan Itu Kembali Kosong

Siapa yang Menengadahkan Tangan Untuk Berdoa, Maka Allah Tidak Akan Membiarkan Tangan Itu Kembali Kosong

Jangan pernah pesimis ketika meminta kepada Allah, karena siapa saja yang menengadahkan tangannya untuk berdoa, maka Allah tidak akan pernah membiarkannya kembali dengan tangan kosong.

Artinya, saat kamu telah panjatkan pertanyaanmu kepada Allah dengan baik, maka pasti Allah akan memberimu apa yang kamu minta dengan baik pula, meski akhirnya yang kamu minta Allah ganti dengan yang lebih baik.

Jangan Pernah Sungkan-sungkan Meminta Kepada Allah Lewat Doa, Karena Allah Tidak Pernah Menolak Sebuah Doa

Siapa yang Menengadahkan Tangan Untuk Berdoa, Maka Allah Tidak Akan Membiarkan Tangan Itu Kembali Kosong
instagram.com/hijabindokece

Oleh sebab itu, jangan pernah sungkan-sungkan meminta kepada Allah lewat doa, karena Allah tidak akan pernah menolak sebuah doa yang telah sampai ke langit-Nya.

Baca Juga :  Mengatasi Selangkangan Gelap Agar Jadi Cerah Dengan 4 Cara Ini

Percaya saja kepada Allah dengan penuh rasa yakin saat meminta, karena bagaimanapun permintaanmu yang seperti apapun pasti akan Allah terima tanpa kurang sedikitpun.

Sekalipun Doa Itu Tidak Baik Allah Tidak Akan Mengabaikannya, Tapi Allah Akan Menggantinya Dengan yang Lebih Baik

Siapa yang Menengadahkan Tangan Untuk Berdoa, Maka Allah Tidak Akan Membiarkan Tangan Itu Kembali Kosong
www.instagram.com/bellmirs

Dan sekalipun doa itu tidak baik maka bukan serta merta Allah akan mengabaikannnya, tapi Allah pasti akan menggantinya dengan yang lebih baik, lebih bisa membawa kita dalam keberkahan hidup yang luar biasa.

Allah Maha Baik Dalam Menerima Permintaan Hamba-Nya, Maka Pastikan Kamu Tidak Pernah Bermalas-malasan Untuk Berdoa

Siapa yang Menengadahkan Tangan Untuk Berdoa, Maka Allah Tidak Akan Membiarkan Tangan Itu Kembali Kosong
instagram.com/bellmirs

Sungguh Allah maha baik dalam menerima permintaan hamba-Nya, terlebih jika hamba itu yakin sepenuhnya kepada-Nya, maka pasti ia akan mendapatkan jawaban kebaikan yang luar biasa dari Allah.

Baca Juga :  Inilah Contoh Analisis SWOT Untuk Bisnis

Karenanya, pastikan kamu tidak pernah bermalas-malasan untuk berdoa meminta apa yang kamu butuhkan kepada Allah, karena tiada satupun doa yang terhatur sia-sia.

Ketika Berdoa, Berupayalah Untuk Yakin Kepada-Nya Sepenuh Hati, Agar Permintaanmu Juga Terjawab Dengan Sempurna

Siapa yang Menengadahkan Tangan Untuk Berdoa, Maka Allah Tidak Akan Membiarkan Tangan Itu Kembali Kosong
instagram.com/bellmirs

Upayakanlah ketika berdoa itu benar-benar merasa yakin sepenuh hati kepada Allah, agar pemintaanmu juga tidak terjawab sempurna.

Sebab Allah melihat kesungguhan hatimu, maka sesuatu yang tidak mungkin sekalipun akan menjadi sangat mungkin bila Allah tahu bahwa kamu memang benar-benar membutuhkannya.

Jangan Meminta Dengan Rasa Percaya yang Setengah-setengah, Agar Dikabulkan Oleh-Nya pun Tidak Setengah-setengah

Siapa yang Menengadahkan Tangan Untuk Berdoa, Maka Allah Tidak Akan Membiarkan Tangan Itu Kembali Kosong
instagram.com/bellmirs

Jadi, jangan permah meminta atau berdoa dengan rasa percaya yang setengah-setengah kepada Allah, agar dikabulkannya oleh Allah pun tidak setengah-setengah.

Baca Juga :  Jadilah Lelaki yang Tidak Layak Ditolak, yang Tidak Tebar Pesona dan Tidak Terbiasa Membual Janji Manis

Ingat, bukan Allah tidak mengerti iasi hatimu, hanya saja Allah lebih menyukai hamba yang banyak meminta dan rasa yakin dihatinya penuh, sebab itulah mengapa kamu harus selalu sungguh-sungguh saat menghaturkan inginmu kepada-Nya.