Waktu Upload Instagram Terbaik, Inilah Rahasianya!

Waktu Upload Instagram Terbaik, Inilah Rahasianya!

Waktu Upload Instagram Terbaik, Inilah Rahasianya! – Banyak pebisnis online yang meyakini bahwa ada waktu upload Instagram terbaik. Asumsinya, ada waktu-waktu ‘ramai’ di Instagram. Jika kita memposting di waktu yang tepat, postingan kita akan dilihat oleh banyak audiens.

Memprediksi kapan waktu yang tepat untuk mengupload di Instagram adalah misteri. Tidak ada yang benar-benar mengetahui pasti. Suatu waktu, postingan Anda panen likes. Pada waktu lainnya, jumlah likes tak sebanyak yang diharapkan.

Oleh karenanya, banyak pebisnis online yang menjadi resah masalah waktu. Rasanya khawatir jika performansi akun Instagram jadi tidak maksimal. Penyebabnya dicurigai karena tak sengaja upload di waktu yang salah.

Baca Juga :  7 Cara Merawat Wajah Tanpa Skincare Agar Tetap Cantik dan Glowing

Apakah Anda termasuk salah satu di antaranya?

Eits, jangan resah dulu. Lebih baik, cek dan ricek faktanya terlebih dahulu. Yuk, simak penjelasan dari Julian Gutman selaku Product Lead Instagram!

Instagram Rolling Out 'Caption Warning' Feature to Prevent Bullying, Hate  Speech | Beebom

Waktu upload Instagram terbaik: mitos atau fakta?

Kasak-kusuk tentang waktu untuk peningkatan performansi cukup sering terdengar. Waktu upload Instagram terbaik termasuk pertanyaan yang paling sering diterima pihak Instagram, lho.

Instagram mempunyai prosedur untuk memilah urutan postingan yang akan ditampilkan pada feed pengguna. Hal ini disebut dengan feed ranking. Tentunya, performansi akun Anda menjadi semakin baik jika postingan Anda termasuk dalam prioritas urutan postingan audiens Anda.

Lantas, apakah waktu adalah penentunya?

Gutman menjelaskan, feed ranking dilakukan dengan memeriksa riwayat pengguna. Riwayat tersebut kemudian digunakan untuk memprediksi postingan mana yang selanjutnya ditampilkan.

Baca Juga :  Tidak Ada Ketenangan yang Paling Hebat, Selain Ketenangan yang Datang Dari Kedekatan Hati Kepada Allah

Oleh karena itu, jawabannya adalah tidak.

Waktu bukan termasuk faktor yang menentukan feed ranking. Audiens Anda adalah kunci utamanya.

Yang harus diperhatikan terkait feed ranking

Gutman juga menambahkan, tak sedikit akun yang berpikir untuk upload pada waktu tertentu. Hal ini menyebabkan feed banjir postingan. Akun-akun pun saling berkompetisi untuk masuk prioritas ranking.

Maka, Anda perlu berhati-hati jika ingin upload di waktu yang dianggap banyak orang sebagai waktu ‘ramai’. Jangan sampai postingan Anda jadi tenggelam karena kalah dengan postingan lainnya.

Anda juga perlu berhati-hati membandingkan performa akun Anda dengan akun lainnya. Belum tentu akun Anda memiliki audiens yang serupa dengan akun yang Anda bandingkan.

Baca Juga :  Wujudkan Mimpi Anak Kampung Kuliah Gratis

Penutup

Fokuslah pada audiens Anda. Pahamilah apa yang audiens Anda anggap menarik. Dengan memahami audiens, Anda dapat memaksimalkan performansi akun Instagram.

Kini, setelah mengetahui rahasia waktu upload terbaik Instagram, tak perlu ragu lagi untuk upload karena waktu. Semoga beruntung dengan bisnis yang Anda jalankan!